Pegawai RSHS Terbantu Dengan Adanya TPS Khusus
BANDUNG, Prolite – Penyelenggaraan Pilkada Serentak di Kota Bandung berjalan lancar, Rabu 27 November 2024. Salah satunya, berkat hadirnya TPS Khusus di sejumlah tempat.
Di Kota Bandung terdapat 10 TPS Khusus. Salah satunya di Rumah Sakit Hasan Sadikin (TPS 901) Jalan Pasteur Kota Bandung.
Di TPS 901 ini terdapat 139 pemilih, diantaranya 80 laki – laki dan 59 perempuan.
Baca Juga:Farhan-Erwin Unggul di Quick Count
Hadirnya TPS Khusus di RSHS itu mampu membantu para pegawai rumah sakit, mulai dari perawat, dokter, cleaning service hingga petugas lainnya untuk menggunakan hak pilihnya.
Sehingga ketika sedang melaksanakan tugas, masih bisa untuk menyempatkan untuk mencoblos pilihannya 5 tahun kedepan.
Halaman
Tinggalkan Balasan