Valorant Flashback 2024: Begini Cara Cek Statistik dan Momen Terbaikmu!

Valorant Flashback 2024

Prolite – Cara Mudah Buka Valorant Flashback 2024: Lihat Rekap Pertempuran Epikmu!

Halo, Agents Valorant! Sudah siap mengakhiri tahun 2024 dengan penuh nostalgia? Tahun ini benar-benar luar biasa, ya! Mulai dari kehadiran agent baru, map yang bikin kepala muter-muter, hingga momen-momen epik bersama teman squad.

Nah, kabar baiknya, Riot Games punya sesuatu yang spesial untuk kalian semua: Valorant Flashback 2024!

Apa itu Valorant Flashback 2024? Ini adalah fitur keren yang memungkinkan kalian melihat kembali semua pencapaian dan statistik seru sepanjang tahun. Dari agent favorit hingga jumlah headshot yang bikin lawan auto keok, semuanya bisa kalian kenang di sini. Yuk, kita bahas detailnya, termasuk cara buka Valorant Flashback 2024.

Kenapa Valorant Flashback 2024 Wajib Banget Dicoba?

Valorant

Sebelum kita masuk ke cara buka Flashback, yuk nostalgia sebentar! Tahun 2024 jadi salah satu tahun paling sibuk dan penuh kejutan bagi komunitas Valorant:

  • Agent Baru: Kehadiran Clove dan Vyse yang membawa gameplay baru dengan kemampuan unik mereka.
  • Map Abyss: Siapa yang masih inget betapa intensnya map ini? Ada banyak strategi baru yang bikin kita mikir dua kali sebelum jalan sendirian.
  • Senjata Outlaw: Kalau kalian sudah pakai senjata ini, pasti tahu betapa susah (dan serunya) menguasai kontrolnya.
  • Momen-momen seru bersama teman-teman squad yang bikin kita ketawa, marah, atau bahkan hampir ngelempar keyboard!

Dengan Valorant Flashback 2024, semua momen ini bisa kalian kenang dan bagikan ke teman-teman kalian.

Apa Sih Isi dari Valorant Flashback 2024?

Valorant Flashback bukan cuma recap biasa, tapi statistik lengkap tentang perjalanan kalian sepanjang tahun di game ini. Beberapa info yang bisa kalian lihat di dalamnya:

  1. Agent Favorit: Siapa agent yang paling sering kalian mainkan sepanjang tahun? Apakah Jett masih jadi pilihan utama atau kalian mulai move on ke Clove?
  2. KDA (Kill, Death, Assist): Statistik yang menunjukkan seberapa jago (atau sering jadi beban 😅) kalian di setiap pertandingan.
  3. Total Damage: Berapa banyak damage yang kalian hasilkan selama bermain?
  4. Total Pertandingan Dimainkan: Berapa kali kalian masuk ke arena pertempuran?
  5. Pertandingan Dimenangkan: Statistik kemenangan kalian, penting nih buat yang suka pamer win rate.
  6. Jumlah Headshot: Tunjukkan betapa presisi kalian dalam membidik lawan!

Semua statistik ini nggak cuma bikin kita bangga, tapi juga jadi motivasi buat lebih jago di tahun depan.

Cara Buka Valorant Flashback 2024

Penasaran gimana cara aksesnya? Tenang, gampang banget kok! Ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Login ke Akun Riot Games
    • Buka website resmi Riot Games.
    • Login menggunakan ID Riot kalian.
  2. Aktifkan Communication Preferences
    • Pergi ke Account Management Page.
    • Cari opsi Communication Preferences, lalu pastikan bagian “Communication from Riot Games” sudah dicentang.
  3. Tunggu Email dari Riot
    • Kalau setting di atas sudah aktif sejak 1 Desember 2024, Riot akan mengirimkan Valorant Flashback kalian melalui email mulai 5 Desember 2024.
    • Jangan lupa cek folder spam kalau nggak nemu emailnya di inbox, ya!
  4. Akses Langsung via Website Flashback
    • Jika email nggak muncul juga, kalian tetap bisa akses Flashback melalui website yang disediakan Riot di bulan ini.
    • Masukkan ID Riot dan tag kalian di halaman tersebut, lalu boom! Statistik Flashback kalian akan muncul.
  5. Bagikan ke Media Sosial
    • Setelah mendapat Flashback, jangan lupa bagikan ke teman-teman lewat media sosial. Siapa tahu ada yang kaget lihat statistik kalian!

Fitur ini bukan cuma sekadar recap, tapi juga jadi pengingat perjalanan kalian di Valorant. Dari momen seru bareng teman sampai usaha keras meningkatkan rank, semuanya ada di sini.

Yang lebih seru lagi, kalian bisa saling pamer statistik dengan teman squad atau bahkan nge-challenge diri sendiri untuk jadi lebih baik tahun depan.

Ayo, Kenang Momen Epik Kalian!

Agents, Valorant Flashback 2024 ini bukan cuma sekadar angka dan data. Ini adalah cerminan betapa kalian sudah berkembang sepanjang tahun di dunia Valorant. Jadi, tunggu apa lagi?

  • Login sekarang.
  • Aktifkan pengaturan communication preferences.
  • Dapatkan statistik Flashback kalian, dan bagikan kebanggaan itu dengan teman-teman!

Selamat mengakhiri tahun 2024 dengan penuh nostalgia, dan semoga tahun depan penuh kemenangan (dan headshot)! Jangan lupa follow akun resmi Valorant dan ONE Esports untuk update terbaru. Sampai jumpa di arena pertempuran, Agents! GGWP! 🎮




Promo Game di Steam Sampai 4 Desember 2024: Diskon hingga 90%! Jangan Lewatkan!

steam

Prolite – Promo Game di Steam Sampai 4 Desember 2024: Diskon hingga 90%! Jangan Lewatkan Kesempatan Ini!

Gamer sejati, saatnya upgrade koleksi game kalian! Steam, platform toko game online paling hits, lagi ngadain diskon besar-besaran dalam rangka Autumn Sale. Dari 27 November sampai 4 Desember 2024, ribuan game diberi potongan harga hingga 90%.

Ada yang tadinya ratusan ribu, sekarang cuma belasan ribu! Wah, nggak boleh ketinggalan nih. Yuk, simak info lengkapnya biar nggak zonk!

Steam: Surganya Gamer

Buat yang belum familiar (masa sih?), Steam itu semacam mall-nya para gamer. Di sini, kamu bisa:

  • Main game dari berbagai genre: Dari RPG, sandbox, sampai arkade.
  • Diskusi & komunitas: Banyak forum seru buat ngobrol sama sesama gamer.
  • Update otomatis: Nggak perlu ribet ngecek versi game terbaru.

Nggak cuma itu, mereka juga jadi tempat buat developer ngejual game buatan mereka, termasuk banyak karya anak bangsa, lho! Dengan lebih dari game di katalognya, Steam memang jadi destinasi wajib buat semua gamer.

Diskon Musim Gugur: Game Murah, Koleksi Bertambah

Autumn Sale Steam tahun ini benar-benar bikin ngiler. Bayangin, diskon hingga 90% buat ribuan game favorit! Beberapa contohnya:

  • Far Cry 5
    Harga normal: → Promo: (diskon 90%)
    Versi Gold Edition-nya juga ikut turun dari jadi .
  • Red Dead Redemption 2
    Harga awal → Promo: (diskon 67%).
  • Grand Theft Auto V (GTA V)
    Dari → Promo (diskon 36%).

Nggak cuma game mahal, game indie juga kebagian diskon gede. Mulai dari game strategi, petualangan, sampai board game digital bisa kamu borong dengan harga terjangkau.

Info penting: Total ada game yang ikut promo, dan ini tersedia untuk berbagai platform seperti Windows, Linux/SteamOS, dan macOS. Jadi, pastikan spesifikasi perangkatmu cocok sebelum checkout, ya!

Ikut Voting Steam Awards 2024

Selain diskon, ada hal seru lain di promo kali ini. Mereka juga ngajakin pengguna buat vote game terbaik sepanjang 2024 melalui Steam Awards.

  • Kapan voting?
    Mulai sekarang sampai 4 Desember 2024, pukul WIB.
  • Ada kategori apa aja?
    Ada 11 kategori yang bisa kamu pilih, mulai dari game terbaik, cerita terbaik, hingga visual terbaik.

Pemenangnya bakal diumumin pada 31 Desember 2024, pukul Waktu Pasifik. Jadi, selain belanja game, jangan lupa ikutan voting, ya. Siapa tahu, game favoritmu menang penghargaan!

Cara Belanja Game di Steam? Gampang Banget!

Buat yang baru pertama kali belanja di Steam, tenang aja. Prosesnya gampang kok:

  1. Buka website Steam di tautan ini.
  2. Gunakan fitur penyaringan buat cari game sesuai genre atau harga yang kamu mau.
  3. Tambahkan game ke cart, lalu checkout.
  4. Lakukan pembayaran (bisa pakai kartu kredit, dompet digital, atau metode lain yang tersedia).
  5. Download dan nikmati gamenya!

Pro tips: Pastikan dompet aman karena godaan diskonnya susah dilawan. 😅

Kenapa Harus Manfaatin Promo Ini?

Diskon kayak gini nggak datang dua kali. Apalagi kalau kamu gamer dengan budget terbatas. Promo ini jadi kesempatan buat dapetin game-game keren dengan harga super miring.

Dan kalau kamu bingung mau beli apa, lihat rekomendasi game di etalase promo. Biasanya, mereka ngasih highlight untuk game paling populer atau yang lagi banyak di-download.

Promo Steam Autumn Sale ini cuma sampai 4 Desember 2024. Artinya, kamu cuma punya waktu beberapa hari buat borong game impian dengan harga diskon gede. Jangan lupa juga buat ikutan voting di Steam Awards biar game favoritmu punya kesempatan menang!

Udah siap? Langsung aja cek daftar lengkap game yang lagi diskon di tautan ini. Jangan sampai nyesel karena kelewatan promo terbaik tahun ini. Happy shopping dan selamat main game, gamers! 🎮✨




Main Game Sekaligus Uji Nyali? Coba “Incantation,” Game Horor Terinspirasi Film Seram!

Incantation

Prolite – Main Game Sekaligus Uji Nyali? Coba “Incantation,” Game Horor Terinspirasi Film Seram!

Halo para gamers pecinta horor! Selamat datang kembali di edisi Malam Jumat—waktunya kita bicara yang seram-seram.

Kalau kamu suka nonton film horor sambil nutup mata, tapi tetap penasaran, kali ini ada cara baru buat merasakan teror yang lebih mencekam, yup lewat game!

Game “Incantation” yang baru saja dirilis, hadir membawa atmosfer horor psikologis dengan inspirasi langsung dari film Taiwan yang terkenal dengan judul yang sama.

Penasaran seperti apa game ini? So stay connect with us, kita eksplor bareng apa yang bikin Incantation wajib masuk wishlist kamu di Steam!

Horor yang Terinspirasi dari Film: Apa Itu Incantation?

Buat kamu yang belum tahu, Incantation adalah game horor psikologis yang dikembangkan oleh Softstar Entertainment. Game ini membawa pemain ke dunia kelam yang penuh misteri dengan sudut pandang orang pertama.

Hampir sama dengan filmnya, game ini berlatar di sebuah desa terpencil yang terkutuk, lengkap dengan suasana mencekam dan alur cerita yang bikin bulu kuduk berdiri.

Premis ceritanya?
Kamu akan berperan sebagai seorang ibu yang sedang mencari anaknya yang hilang. Tapi, pencarian ini nggak sederhana. Sang ibu justru tersesat di desa penuh aliran sesat yang misterius, dengan berbagai teka-teki, jumpscare, dan ancaman yang siap menghantuinya di setiap sudut.

Kenapa harus main? Karena game ini lebih dari sekadar horor. Kamu bakal diajak masuk ke cerita mendalam dengan atmosfer yang kelam, penuh ketegangan, dan rasa penasaran yang nggak ada habisnya.

Menariknya lagi, game ini udah banyak dimainkan sama YouTuber gaming terkenal seperti MiawAug dan Windah Basudara. Jadi, kalau kamu belum yakin mau coba, intip dulu gameplay mereka buat gambaran!

Fitur Utama yang Bikin Game Ini Makin Mencekam

Bukan cuma jalan-jalan dan deg-degan, “Incantation” juga dilengkapi fitur yang bikin pengalaman main jadi makin intens:

1. Eksplorasi Seram

Pecinta game eksplorasi wajib coba fitur ini. Kamu bakal ditantang buat menjelajahi setiap sudut desa untuk mencari petunjuk yang tersembunyi. Tapi hati-hati, suasananya bikin bulu kuduk merinding—kayak ada yang ngintip dari kegelapan.

2. Mode Stealth untuk Bertahan Hidup

Sebagai orang asing di desa penuh bahaya, kamu nggak bisa sembarangan. Ada musuh dan ancaman yang bakal muncul kapan saja. Untungnya, ada mode stealth yang memungkinkan kamu jalan pelan-pelan sambil menghindari suara mencolok. Pastikan langkahmu nggak mengundang perhatian, ya!

3. Teka-Teki yang Menantang

Setiap petunjuk yang kamu kumpulkan harus disusun dengan benar supaya alur cerita bisa berlanjut. Mulai dari memecahkan kode hingga mencari pola tersembunyi, semua teka-teki ini juga jadi kunci buat mengungkap rahasia besar di balik kutukan desa tersebut.

Panduan Bermain “Incantation” untuk Pemula

Buat kamu yang baru mau mencoba, berikut tips biar pengalaman bermain lebih seru dan nggak bikin frustrasi:

1. Jelajahi Lingkungan dengan Teliti

Setiap sudut bisa menyimpan petunjuk penting, mulai dari catatan kecil hingga tanda di dinding. Jangan terburu-buru melewatkan area tertentu. Kalau ragu, balik lagi ke tempat sebelumnya untuk memastikan kamu nggak ketinggalan sesuatu.

2. Gunakan Mode Stealth dengan Bijak

Saat menghadapi musuh, jangan langsung panik. Gunakan mode stealth untuk berjalan diam-diam, perhatikan pola gerakan musuh, dan manfaatkan area gelap buat bersembunyi. Kesabaran adalah kunci selamat.

3. Pecahkan Teka-Teki dengan Teliti

Puzzle dalam game ini nggak hanya soal otak, tapi juga pengamatan. Cari petunjuk dari catatan atau visual di sekitar. Kalau buntu, coba tinjau ulang item yang udah kamu kumpulkan.

4. Manajemen Sumber Daya

Jangan boros menggunakan item yang kamu punya. Simpan kunci atau alat penting untuk situasi darurat. Kalau habis di tengah jalan, bisa jadi kamu harus mengulang dari awal.

5. Perhatikan Alur Cerita

Cerita dalam game ini sangat dalam dan penuh misteri. Nikmati setiap catatan atau dialog untuk memahami apa yang sebenarnya terjadi. Siapa tahu, itu juga jadi petunjuk buat teka-teki berikutnya.

6. Tetap Tenang di Situasi Genting

Ketika musuh mendekat, jangan langsung kabur tanpa rencana. Cari tempat aman untuk bersembunyi dan tunggu situasi kembali tenang. Ingat, taktik selalu lebih baik daripada terburu-buru.

Cara Download Game “Incantation”

Game ini udah resmi dirilis di Steam dan bisa langsung kamu mainkan. Tapi, buat yang masih ragu, tersedia juga versi demo gratis yang bisa dicoba dulu:

  • Download Demo: Steam – Incantation (Demo)
  • Download Full Game: Steam – Incantation

Sayangnya, game ini nggak gratis. Tapi tenang, ada diskon khusus sampai 2 Desember 2024:

  • Harga Diskon:
  • Harga Normal:
  • Harga Bundle (dengan 2 game horor lain): (Diskon 14%)

Siapkah Kamu Masuk ke Dunia Mencekam?

Incantation bukan sekadar game horor biasa. Atmosfernya yang gelap, alur cerita mendalam, dan fitur gameplay yang seru bikin game ini wajib dicoba, terutama buat kamu yang suka tantangan dan pengalaman bermain yang beda dari biasanya.

Jadi, siapkah kamu menjelajahi desa terkutuk dan mengungkap misteri di balik aliran sesat? Kalau berani, download gamenya sekarang dan rasakan sendiri sensasi horor yang mencekam. Tapi ingat, jangan lupa matikan lampu biar makin seru!

Selamat bermain, dan hati-hati, siapa tahu ada sesuatu yang mengawasi dari kegelapan… 👁️




5 Game Horor Super Seram tapi Menggemaskan, Siap Temani Malam Jumatmu!

Game Horor

Prolite – Hai para pencinta horor! Edisi Malam Jumat datang lagi nih, dan buat kamu penggemar game horor, inilah saatnya merasakan sensasi yang bikin bulu kuduk berdiri!

Tapi tunggu dulu, kali ini bukan sekadar horor biasa, lho. Gimana kalau rasa seramnya dibumbui dengan karakter-karakter yang… gemesin?

Yup, nggak semua horor harus bikin kita mimpi buruk kok! Ada game-game horor yang justru bikin penasaran dengan desain visualnya yang lucu dan cerita yang bikin kita ketagihan.

Khusus buat kamu yang suka tantangan horor tapi juga pengin senyum-senyum di tengah ketegangan, kami punya 5 rekomendasi game horor yang pastinya unik dan seru buat dicoba.

Spoiler dikit, salah satunya bahkan buatan Indonesia, lho! Yuk, langsung aja stay connect with us, and let’s get to the list! 👻

Rekomendasi 5 Game Horor Seram Tapi Menggemaskan

1. Yomawari: Night Alone 🏮👧

Petualangan Gelap yang Dibumbui Keimutan

Game ini berawal dari tragedi saat karakter utamanya, seorang gadis kecil, kehilangan saudaranya setelah mengalami kecelakaan. Gadis ini pun nekat menelusuri kegelapan malam demi menemukan orang yang ia cintai.

  • Plot: Di sepanjang perjalanan, kita akan bertemu makhluk-makhluk halus yang bikin merinding. Tapi, desain visual karakternya malah lucu dan kecil!
  • Sensasi Horor: Bayangkan, berjalan sendirian di malam hari sambil dikejar-kejar hantu yang tiba-tiba muncul di balik kegelapan. Seram tapi ada sesuatu yang gemes, apalagi karakter utamanya bikin kita ikut merasa pengin melindungi.
  • Kenapa Wajib Coba: Meskipun seram, visual art yang lucu membuatnya jadi nggak terlalu menyeramkan. Yomawari ini bakal bikin kalian penasaran sama setiap sudut jalan yang ada di dalam game!

2. Little Misfortune 🎭💔

Petualangan Emosional dengan Sentuhan Misteri

Little Misfortune adalah game horor yang menyuguhkan sisi emosional dengan twist yang cukup mendalam. Kamu akan memerankan Misfortune, gadis kecil yang harus menghadapi banyak masalah hidup. Meskipun terkesan horor, cerita game ini justru lebih menyayat hati.

  • Plot: Misfortune ditemani oleh seorang teman imajiner bernama Mr. Voice. Kamu bakal ikut berpetualang ke hutan untuk mengungkap misteri gelap dalam kehidupan Misfortune.
  • Nuansa Horor yang Mengharukan: Meski disebut horor, Little Misfortune lebih terasa sedih. Pemain akan merasa simpati dengan Misfortune yang polos namun harus menghadapi kenyataan pahit.
  • Kenapa Wajib Coba: Game ini bikin kamu menguras emosi dan tetap merasakan ketegangan ala horor, tapi tanpa melupakan sisi menggemaskan dari Misfortune sendiri. Cocok buat kamu yang pengin horor tapi nggak terlalu seram!

3. Ghost Parade 🌲👻

Horor Asli Indonesia dengan Sentuhan Lokal

Nah, kalau ini karya anak bangsa! Ghost Parade menghadirkan visual yang artistik dan menarik dengan tema horor yang nggak biasa. Buat kamu yang penasaran sama game horor lokal, ini nih jawabannya!

  • Developer: Lentera Nusantara, Indonesia!
  • Plot: Pemain akan menjelajahi hutan misterius ditemani 30 hantu yang siap membantu. Bukan hantu menakutkan, tapi mereka justru karakter pendukung dengan kemampuan unik yang bisa membantu melawan monster.
  • Nuansa Horor Lokal: Meskipun hantu-hantu ini seram, mereka tetap punya sisi lucu dan menggemaskan. Dari visual, latar hutan, hingga makhluk yang khas dengan budaya Indonesia.
  • Kenapa Wajib Coba: Bangga banget mainin karya anak bangsa yang punya kualitas internasional. Visualnya keren banget, plus ada bumbu horor khas Indonesia yang beda dari game lain. Ini game seru yang bakal bikin kamu betah lama-lama menjelajah hutan mistis.

4. Spooky’s Jump Scare Mansion 🎃👻

Jump Scare Lucu yang Bikin Deg-degan sekaligus Ketawa

Kalau denger kata jump scare, pastinya langsung bayangin ada hantu yang tiba-tiba nongol, kan? Tapi tunggu dulu, Spooky’s Jump Scare Mansion beda dari horor biasanya!

  • Plot: Kamu hanya perlu menjelajahi mansion yang “dihuni” oleh karakter-karakter menyeramkan… yang ternyata nggak menakutkan sama sekali. Banyak hantu-hantu kayu yang malah tampak imut-imut dan bikin ketawa.
  • Nuansa Horor ala Komedi: Jangan heran kalau kamu malah tertawa saat main game ini. Tiap jump scare hadir dengan backsound lucu yang bikin suasana tegang jadi santai lagi.
  • Kenapa Wajib Coba: Game ini cocok buat kamu yang pengin sensasi horor ringan. Hantu-hantunya lucu, visualnya sederhana, dan efek jump scarenya lebih ke arah komedi ketimbang menakutkan!

5. Fran Bow 🐈‍⬛🔍

Horor Psikologis dengan Sentuhan Puzzle

Beda dengan horor biasa, Fran Bow lebih mirip horor psikologis yang menyentuh jiwa. Kamu akan merasakan campuran perasaan tegang, takut, dan haru saat menemani Fran dalam perjalanan penuh misteri.

  • Plot: Fran, gadis berusia 10 tahun yang mengalami tragedi tragis, bersama kucingnya Mr. Midnight mencoba melarikan diri dari penderitaan mereka. Sepanjang perjalanan, mereka harus berhadapan dengan makhluk-makhluk seram dan misterius.
  • Nuansa Horor Psikologis: Game ini nggak sekadar horor, tapi juga eksplorasi psikologis yang mendalam. Puzzle-puzzle di dalamnya bikin pemain berpikir keras sambil tetap merasa tegang.
  • Kenapa Wajib Coba: Kalau kamu suka horor yang “lebih dewasa” dengan cerita mendalam, Fran Bow adalah pilihan tepat. Game ini punya visual menarik dengan cerita yang bikin hati kamu ikut tertarik.

Nah, itulah rekomendasi 5 game horor seram tapi menggemaskan buat nemenin malam Jumat kamu! Mulai dari yang bikin nangis sampai ketawa ngakak, semuanya ada di sini!

Jadi, pilih game favoritmu dan siapkan diri untuk merasakan sensasi horor unik yang nggak cuma menegangkan, tapi juga menyentuh hati.

Siap merasakan sensasi game horor yang beda? Yuk, coba mainkan sekarang dan rasakan gimana serunya main game horor yang lucu-lucu ini. Happy gaming, dan sampai jumpa di edisi malam jumat berikutnya, semoga malam Jumat kalian makin seru! Booo~ 👻🎮

Baca juga:




Baru Rilis Beta, ‘Monster Hunter Wilds’ Diserbu 460K Pemain dan Pecahkan Rekor di Steam !

Monster Hunter Wilds

Prolite – Baru Dibuka, Beta ‘Monster Hunter Wilds’ di Steam Langsung Pecahkan Rekor Pemain dalam Waktu Bersamaan!

Kalau kamu termasuk penggemar setia Monster Hunter, pasti sudah nggak sabar buat menjajal Monster Hunter Wilds yang baru saja merilis versi betanya di Steam.

Game ini memang jadi salah satu judul yang paling ditunggu-tunggu tahun 2025, mengingat Capcom punya track record ciamik dalam meracik game dengan visual memukau dan gameplay yang selalu seru.

Kali ini, Capcom nggak main-main: dengan beta Monster Hunter Wilds, antusiasme dari para gamer langsung “meledak.”

Baru beberapa jam sejak dibuka, versi beta di Steam ini sukses mencatatkan rekor pemain aktif bersamaan!

Angka yang fantastis ini bahkan bisa terus meningkat, mengingat masih ada beberapa hari tersisa untuk masa beta, dan fitur cross-play yang memungkinkan pemain PlayStation 5 dan Xbox Series ikut meramaikan medan perburuan.

Mau tahu lebih lanjut? Yuk, kita bahas antusiasme yang bikin game ini jadi “fenomena” baru di awal rilis betanya!

Game yang Dinantikan, Meski Bersaing Ketat dengan GTA VI

Bayangin aja, di tengah kehebohan banyak game besar yang juga bakal rilis tahun depan, Monster Hunter Wilds tetap berhasil jadi primadona.

Nggak sedikit yang menganggapnya sebagai game paling hype di tahun 2025, padahal Capcom harus bersaing dengan game-game raksasa lainnya, termasuk yang nggak kalah berat, GTA VI dari Rockstar. Tapi, keunikan Monster Hunter Wilds tetap bikin para gamer nggak sabar.

Monster Hunter Wilds datang dengan peningkatan grafis yang signifikan, lingkungan permainan yang semakin realistis, dan sistem gameplay yang lebih mendalam.

Monster yang lebih besar, mekanik berburu yang lebih kompleks, serta elemen co-op yang makin solid bikin para pemain semakin terpesona.

Capcom juga cukup pintar dengan memberikan “teaser” melalui versi beta terbatas ini, yang bikin para gamer penasaran buat merasakan langsung pengalaman berburu monster dalam grafik yang lebih memukau.

Alhasil? Respon positif dari para gamer meluap begitu pintu server beta dibuka!

Antusiasme “Gila” Para Gamer, Beta Sukses Pecahkan Rekor di Steam

Tanda-tanda antusiasme tinggi sudah terlihat bahkan sebelum beta Monster Hunter Wilds ini benar-benar dibuka.

Ketika beta masih dalam status pre-load, SteamDB mencatat lebih dari pemain aktif yang hanya menatap layar pre-load—alias, menunggu server dibuka!

Dan ketika gerbang perburuan akhirnya dibuka pada pagi hari, pemain yang sudah standby langsung menyerbu, memenuhi dunia virtual Monster Hunter Wilds.

Hasilnya? Dalam waktu singkat, jumlah pemain yang masuk server mencapai orang. Sebuah angka yang terbilang luar biasa, mengingat game ini masih dalam versi open beta.

Angka ini mencatat rekor tersendiri di Steam untuk game yang sedang berada dalam tahap beta, menandakan minat tinggi dari para pemain yang sudah tidak sabar menunggu perilisan penuhnya nanti.

Capcom nggak cuma menawarkan akses beta saja, tapi juga cross-play untuk para gamer di PlayStation 5 dan Xbox Series.

Jadi, meskipun pemain Steam sedang membludak, gamer konsol juga bisa ikut meramaikan medan perburuan. Dengan ini, kemungkinan besar jumlah pemain akan terus meroket sampai masa beta berakhir.

Monster Hunter Wilds Resmi Rilis 28 Februari 2025: Siap-Siap Buat Perburuan Besar!

Beta kali ini mungkin cuma “pemanasan,” tapi para penggemar bisa mulai merasakan sensasi berburu monster dengan kualitas grafis dan gameplay yang jauh lebih canggih.

Dunia Monster Hunter Wilds menghadirkan berbagai lanskap baru, mulai dari hutan belantara dengan detail realistis hingga gurun panas yang penuh monster mengintai.

Belum lagi, setiap monster yang muncul punya pola serangan dan perilaku yang lebih variatif. Ini artinya, pemain harus siap dengan strategi baru dan kerja sama tim yang lebih solid.

Monster Hunter Wilds juga akan memperkenalkan berbagai fitur baru yang bakal bikin pengalaman bermain makin seru.

Dari kemampuan karakter yang bisa dikustomisasi lebih mendalam hingga senjata dengan kemampuan khusus, Capcom benar-benar memberikan banyak opsi bagi pemain untuk beradaptasi sesuai gaya bermain mereka.

Dengan perencanaan sedemikian matang, nggak heran kalau Monster Hunter Wilds langsung jadi sorotan, meskipun ada game besar lain yang juga bersiap rilis.

Jadi, Siap Bergabung di Medan Perburuan?

Monster Hunter Wilds

Nggak bisa dipungkiri, Monster Hunter Wilds sudah membuktikan potensinya bahkan sebelum rilis penuh.

Beta yang berhasil menarik ratusan ribu pemain aktif ini jadi bukti nyata bahwa Capcom punya daya tarik luar biasa dengan franchise Monster Hunter.

Kabar baiknya, kalau kamu belum sempat coba versi beta, masih ada waktu beberapa hari untuk ikutan “pemanasan” sebelum game resminya meluncur di 28 Februari 2025.

Buat kamu yang belum download, langsung aja ke Steam dan cobain beta Monster Hunter Wilds ini. Rasakan sensasi berburu monster raksasa dengan grafis yang memukau dan gameplay yang bikin nagih.

Siapa tahu, kamu juga jadi salah satu dari ratusan ribu pemain yang bikin rekor Steam ini makin naik.

Yuk, bersiaplah buat petualangan seru di dunia Monster Hunter Wilds—siapkan senjata dan strategi terbaikmu untuk perburuan besar!




Game Legendaris Age of Empires Resmi Hadir di Mobile! Strategi Real-time dalam Genggaman

Age of Empires

Prolite – Buat para penggemar game strategi real-time (RTS), siapa sih yang nggak kenal dengan Age of Empires? Nah, kabar gembira buat kamu yang selama ini selalu main di PC, sekarang game legendaris ini resmi hadir di smartphone lho!

Baik pengguna iOS maupun Android, kalian bisa merasakan serunya membangun peradaban dan menaklukkan dunia dalam Age of Empires Mobile.

Game ini dikembangkan oleh TiMi Studio Group dan World’s Edge, yang sukses menggabungkan elemen klasik Age of Empires dengan gameplay yang lebih disesuaikan untuk platform mobile. Penasaran kan? Yuk, kita intip lebih dalam tentang game ini!

Sensasi Age of Empires di Genggamanmu

Buat yang belum tahu, Age of Empires adalah game strategi yang sudah jadi favorit banyak orang sejak dulu. Kali ini, versi mobile-nya menawarkan pengalaman yang nggak kalah seru dengan versi PC-nya.

Di Age of Empires Mobile, kamu tetap bisa melakukan hal-hal yang jadi ciri khas game ini, seperti membangun peradaban yang kuat, memimpin pasukan tangguh, dan menaklukkan dunia. Tapi, semua itu sudah disesuaikan dengan kenyamanan bermain di smartphone.

Kamu bisa memilih peradaban favoritmu, mulai dari Romawi yang gagah hingga Jepang yang penuh dengan seni dan tradisi. Setiap peradaban punya unit dan teknologi unik, jadi kamu bisa menyesuaikan gaya bermain sesuai selera. Keren kan?

Belum lagi, ada fitur aliansi yang memungkinkan kamu untuk bermain bersama ribuan pemain lain di pertempuran skala besar. Jadi, nggak cuma main sendirian, kamu juga bisa bergabung dengan komunitas dan berperang bareng!

Fitur Unggulan yang Bikin Ketagihan

 

Tidak hanya gameplay yang seru, Age of Empires Mobile juga hadir dengan visual yang menakjubkan. Setiap detail dalam game ini, mulai dari bangunan hingga unit prajurit, dirancang dengan apik. Kamu akan merasa seperti benar-benar hidup di zaman pertengahan!

Berikut beberapa fitur menarik yang bisa kamu temukan di game ini:

  • Beragam Peradaban: Kamu bisa memilih dari 8 peradaban ikonik, mulai dari Inggris, Bizantium, Tiongkok, Mesir, Prancis, Jepang, Korea, atau Romawi. Setiap peradaban punya unit dan teknologi yang berbeda, jadi pastikan kamu memilih yang sesuai dengan strategi bermainmu!
  • Pemimpin Legendaris: Ingin memimpin pasukan dengan tokoh-tokoh sejarah terkenal? Kamu bisa merekrut Barbarossa, Hammurabi, Darius Agung, Joan of Arc, hingga Leonidas I. Mereka akan membantu pasukanmu dalam mencapai kemenangan!
  • Pertempuran Skala Besar: Nggak cuma bermain sendiri, kamu bisa bergabung dalam aliansi dan ikut pertempuran epik bersama ribuan pemain lainnya. Siapkan strategi terbaikmu dan taklukkan lawan!
  • Gameplay Mendalam: Mulai dari membangun kota, melatih pasukan, hingga mengembangkan teknologi, semua elemen strategi klasik ada di sini. Kamu juga bisa menyerang musuh atau memperkuat pertahanan untuk mencapai kemenangan.
  • Visual Memukau: Siapa bilang game mobile nggak bisa punya grafis keren? Age of Empires Mobile hadir dengan visual yang memanjakan mata, plus efek suara yang bikin kamu semakin merasakan atmosfer perang di zaman pertengahan.

Sejarah Age of Empires Kini di Ponselmu

Game ini sebenarnya sudah dinanti-nanti sejak kabar soal kehadirannya terdengar di Agustus 2024. Age of Empires Mobile dibangun dari nol sebagai game mobile yang juga mengedepankan aspek sosial, jadi para pemain bisa saling berinteraksi dan berkolaborasi dalam aliansi.

Tentunya, pengembang juga memastikan agar pengalaman bermainnya tetap ikonik, seperti yang ada di seri PC-nya.

Buat yang suka main solo, jangan khawatir! Mode pemain tunggal yang mengadaptasi elemen-elemen dari seri Age of Empires juga disediakan.

Jadi, kamu tetap bisa menikmati sensasi membangun peradaban dan menaklukkan musuh tanpa harus selalu bergantung pada multiplayer.

“Kami berharap pemain bisa mengecoh, memperdaya, dan memberi kejutan kepada musuh mereka dengan gameplay abad pertengahan yang realistis di Age of Empires Mobile,” ujar Brayden Fan, General Manager dari game ini.

Nah, buat kamu yang sudah nggak sabar, game ini juga bakal menghadirkan fitur-fitur sosial seperti pertempuran dengan ribuan pemain, sehingga kamu bisa membentuk aliansi dan bertempur bareng teman-temanmu!

Dengan semua fitur dan keunggulannya, nggak heran kalau Age of Empires Mobile jadi game yang sangat dinantikan.

Baik kamu pemain lama yang sudah jatuh cinta dengan seri ini di PC, atau pemain baru yang tertarik menjajal strategi perang zaman pertengahan, Age of Empires Mobile memberikan pengalaman yang seru dan bikin ketagihan.

Visual memukau, gameplay yang mendalam, serta fitur-fitur sosial yang membuat game ini semakin menarik untuk dimainkan.

Jadi, tunggu apa lagi? Waktunya bangun peradabanmu sendiri dan taklukkan dunia dari genggaman tangan! Siapkan strategi terbaikmu, bergabunglah dengan aliansi, dan jadilah pemimpin terhebat di Age of Empires Mobile!

Download sekarang dan mulai petualanganmu!




Fakta Menarik di Balik Game Online: Bagaimana Pengaruhnya Terhadap Kognisi Anak?

Game Online

Prolite – Di era digital seperti sekarang, anak-anak sudah tak asing lagi dengan berbagai jenis game online yang bisa diakses hanya dengan ponsel atau tablet.

Bagi sebagian orang tua, game online kerap dianggap sebagai musuh perkembangan anak. Namun, apakah benar demikian?

Faktanya, tak semua pengaruh game online buruk. Ternyata, game online juga bisa berperan dalam perkembangan kognitif anak, asal dengan durasi yang tepat.

Dalam artikel ini, kita akan mengulas lebih dalam tentang bagaimana game online bisa memengaruhi kemampuan kognitif anak, dampak negatif dari durasi bermain yang terlalu lama, serta memberikan tips untuk orang tua dalam memantau aktivitas game anak mereka. Yuk, simak selengkapnya!

Pengaruh Game Online terhadap Perkembangan Kognitif Anak

Tahukah kamu? Ternyata, bermain game online tidak hanya soal hiburan belaka. Banyak studi menunjukkan bahwa game online juga dapat merangsang perkembangan kognitif anak dalam beberapa aspek berikut:

  1. Pemecahan Masalah (Problem Solving):
    Game yang berbasis strategi dan teka-teki memerlukan kemampuan anak untuk berpikir logis dan strategis. Misalnya, dalam game yang melibatkan misi atau tantangan, anak harus memikirkan langkah-langkah yang tepat untuk menyelesaikan masalah yang diberikan. Hal ini mengasah kemampuan mereka dalam menyusun rencana dan memecahkan masalah dengan cara yang lebih kreatif.
  2. Memori dan Konsentrasi:
    Beberapa game menuntut pemain untuk mengingat pola, petunjuk, atau lokasi tertentu. Aktivitas ini ternyata dapat meningkatkan daya ingat anak dan melatih mereka untuk lebih fokus pada suatu tugas. Kemampuan mengingat detail kecil dalam game juga bisa berdampak pada memori jangka pendek dan panjang mereka.
  3. Kemampuan Berpikir Kritis:
    Dalam game online, anak sering kali dihadapkan pada situasi yang memerlukan keputusan cepat dan akurat. Mereka harus mempertimbangkan risiko dan peluang sebelum mengambil keputusan. Ini membantu melatih kemampuan berpikir kritis mereka, yang nantinya bisa berguna di kehidupan nyata.

Dampak Negatif Durasi Bermain Game yang Berlebihan

Meskipun ada manfaat positifnya, bermain game online terlalu lama juga bisa membawa dampak negatif, terutama jika durasinya tidak terkontrol. Apa saja dampaknya?

  1. Kesehatan Mental dan Fisik:
    Bermain game berjam-jam tanpa jeda bisa memengaruhi kesehatan fisik anak. Mereka mungkin mengalami kelelahan mata, postur tubuh yang buruk, dan dalam jangka panjang, dapat meningkatkan risiko obesitas akibat kurangnya aktivitas fisik. Selain itu, game online juga dapat membuat anak cenderung menarik diri dari interaksi sosial di dunia nyata, yang dapat memengaruhi perkembangan emosional mereka.
  2. Gangguan Tidur:
    Anak-anak yang bermain game hingga larut malam cenderung memiliki masalah tidur, seperti insomnia. Kurang tidur bisa berdampak pada suasana hati dan kemampuan anak untuk berkonsentrasi di sekolah.
  3. Kecanduan:
    Durasi bermain yang tidak terkontrol dapat menyebabkan anak kecanduan game online. Ini bisa mengganggu rutinitas harian mereka, seperti belajar, bersosialisasi, atau bahkan waktu makan. Kecanduan game juga bisa menyebabkan anak merasa lebih mudah stres dan frustrasi ketika tidak berhasil mencapai target dalam permainan.

Panduan untuk Orang Tua: Berapa Lama Anak Boleh Bermain Game?

Sebagai orang tua, penting untuk memahami bahwa game bisa memberikan manfaat kognitif, tetapi durasinya tetap harus dikontrol. Berikut beberapa tips untuk memantau aktivitas bermain game anak:

  1. Durasi Ideal:
    Menurut American Academy of Pediatrics, anak-anak usia 6 tahun ke atas sebaiknya menghabiskan waktu maksimal 1 hingga 2 jam per hari di depan layar, termasuk waktu bermain game online. Lebih dari itu, dapat berdampak pada kesehatan mereka secara keseluruhan.
  2. Tetapkan Batas Waktu:
    Orang tua bisa membuat kesepakatan dengan anak mengenai durasi bermain game. Misalnya, mereka hanya boleh bermain setelah menyelesaikan pekerjaan rumah atau pada jam tertentu di akhir pekan.
  3. Aktivitas Alternatif:
    Ajak anak untuk melakukan aktivitas fisik atau sosial lainnya agar mereka tidak hanya terpaku pada layar. Bermain di luar rumah, berolahraga, atau melakukan hobi lain bisa menjadi alternatif yang baik untuk mengimbangi waktu bermain game.
  4. Pantau Jenis Game:
    Tidak semua game online cocok untuk anak-anak. Pastikan bahwa game yang dimainkan sesuai dengan usia mereka dan tidak mengandung konten yang tidak pantas. Anda juga bisa mencari game edukatif yang membantu meningkatkan keterampilan anak.

Game Online, Kawan atau Lawan?

Pada akhirnya, game online bukanlah sesuatu yang sepenuhnya buruk. Dengan kontrol yang tepat, game bisa menjadi sarana yang efektif untuk merangsang perkembangan kognitif anak, mulai dari kemampuan berpikir kritis, pemecahan masalah, hingga meningkatkan memori.

Namun, orang tua perlu tetap bijak dalam membatasi durasi bermain dan memantau jenis game yang dimainkan.

Jadi, apakah game online kawan atau lawan? Semua tergantung pada bagaimana kita mengelolanya. Pastikan anak-anak tetap mendapatkan keseimbangan antara waktu bermain, belajar, dan beraktivitas fisik.

Yuk, ciptakan pengalaman bermain game yang sehat dan bermanfaat untuk si kecil!




Tokyo Game Show 2024: Serbu Diskon Game PlayStation dan Steam Sampai 80%!

Tokyo Game Show 2024

Prolite – Halo para gamer! Ada kabar super gembira buat kamu yang lagi berburu game-game favorit. Dalam rangka merayakan event akbar Tokyo Game Show 2024, banyak game PlayStation dan Steam yang didiskon habis-habisan.

Kabar baiknya, diskon ini enggak main-main, karena kamu bisa dapat potongan harga hingga 80%! 😱

Bagi yang udah ngincer game AAA atau indie dari dulu tapi masih mikir-mikir karena budget, sekarang saatnya untuk ambil kesempatan ini.

Mau tahu game apa saja yang masuk daftar diskon Tokyo Game Show 2024 dan kapan batas waktunya? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

Game PlayStation Diskon Hingga 80%!

PLayStation
Tokyo Game Show 2024 – Getty Future Publishing

Tokyo Game Show memang selalu jadi ajang yang dinanti-nantikan oleh para gamer. Selain jadi panggung buat para developer dan publisher game besar memperkenalkan judul-judul terbaru, acara ini juga selalu datang dengan bonus spesial: DISKON GAME!

Baik pengguna PlayStation Store maupun Steam, bisa menikmati berbagai judul game dengan harga super miring yang berlaku selama beberapa waktu ke depan.

Daftar Diskon Game PlayStation 4 dan PlayStation 5

PlayStation Tokyo Game Show 2024

Kalau kamu pengguna PS4 atau PS5, kamu wajib banget lihat beberapa judul yang didiskon di PlayStation Store. Banyak game AAA yang didiskon dengan potongan harga signifikan. Berikut beberapa game PS4 dan PS5 yang lagi murah abis:

  • Yakuza Kiwami 2 – Rp 297 ribu
  • Crash Bandicoot 4: It’s About Time – Rp
  • .: Forged In Shadow Torch – Rp
  • Little Nightmares – Rp 40 ribu
  • Dark Souls: Remastered – Rp 235 ribu
  • Alan Wake Remastered – Rp
  • Horizon Forbidden West – Rp
  • Need for Speed Heat – Rp
  • Yakuza: Like a Dragon – Rp
  • The Witcher 3: Wild Hunt Complete Edition – Rp 170 ribu
  • Demon Slayer Kimetsu no Yaiba The Hinokami Chronicles – Rp
  • Resident Evil 4 – Rp 447 ribu
  • Persona 5 Royal – Rp 399 ribu
  • Resident Evil Village – Rp
  • Uncharted: Legacy of Thieves Collection – Rp

Beberapa game ini udah lama jadi incaran banyak gamer, dan dengan harga yang dipangkas seperti ini, tentu sayang banget buat dilewatkan.

Apalagi dengan pilihan game populer seperti Resident Evil 4 atau The Witcher 3, kamu bisa merasakan pengalaman bermain game berkualitas tanpa bikin dompet jebol.

Diskon Game PC di Steam

Tokyo Game Show 2024

Buat kalian para pengguna Steam, jangan khawatir! Steam juga nggak ketinggalan ngasih diskon game yang gak kalah menarik.

Meski beberapa diskonnya punya tanggal berbeda-beda, ini dia daftar game PC yang lagi dapet potongan harga:

  • Death Stranding Director’s Cut – Rp
  • Manor Lords – Rp
  • Final Fantasy VII Remake Intergrade – Rp
  • . Builder – Rp
  • Unheard Voices of Crime – Rp
  • Dinasty Warriors 8: Xtreme Legends Complete Edition – Rp
  • Bright Memory: Infinite – Rp
  • Crime Boss: Rockay City – Rp
  • Norland – Rp
  • Workers & Resources: Soviet Republic – Rp
  • Onee Chanbara Origin – Rp
  • Against the Storm – Rp

Salah satu game yang paling menarik perhatian adalah Control dari Remedy Entertainment yang didiskon hingga 80%!

Dari harga aslinya yang Rp 490 ribu, sekarang kamu bisa mendapatkannya cuma dengan Rp 98 ribu aja.

Tapi hati-hati, diskon ini cuma berlaku sampai 4 Oktober 2024. Jadi, buruan sebelum telat!

Selain itu, game populer lainnya seperti Nioh 2 Complete Edition juga ikut diskon dari Rp 642 ribu jadi Rp , dengan periode hingga 8 Oktober 2024.

Game legendaris lainnya seperti NieR: Automata yang digarap oleh Square Enix pun diskon besar, dengan potongan harga 60% menjadi Rp , meskipun diskonnya akan berakhir hari ini, 30 September 2024.

Kapan Waktu Terbaik untuk Membeli?

Game Horor
Tokyo Game Show 2024

Seperti yang udah disebutin sebelumnya, periode diskon untuk game di Steam bervariasi. Jadi, biar nggak kelewatan, pastikan kamu rutin cek Steam dan lihat tanggal terakhir diskon setiap game yang kamu incar.

Sementara untuk game PlayStation, kamu bisa santai sedikit karena semua diskon PlayStation Store berlaku hingga 9 Oktober 2024.

Nah, buat kamu yang belum sempat mainin game legendaris kayak The Witcher 3: Wild Hunt, Resident Evil 4, atau bahkan Horizon Forbidden West, sekaranglah saatnya buat borong!

Diskon Tokyo Game Show ini jarang banget datang, jadi jangan sampai kelewatan kesempatan emas ini!

Udah nggak ada alasan buat nunda-nunda lagi, apalagi dengan diskon segede ini. Pastikan juga kamu periksa library game kamu, siapa tahu ada game yang diskon dan udah lama kamu incar.

Jadi, tunggu apa lagi? Langsung gas ke PlayStation Store atau Steam, manfaatkan diskonnya sebelum kehabisan waktu. Jangan sampai menyesal karena kelewat kesempatan emas ini! Happy gaming, guys! 👾




Kangen Main Game Boy? Yuk, Ubah iPhone Kamu dengan GameBaby dari Bitmo Lab!

Game Boy

Prolite – Hi gamers! Siapa nih yang kangen sama game-game retro kayak Game Boy? Dulu, main game klasik pasti bikin nostalgia banget kan?

Nah, kabar seru buat kamu para gamers yang juga pengguna iPhone, kini ada cara buat bawa kembali suasana masa lalu ke genggamanmu, dan caranya super simpel!

Dengan aksesori keren bernama GameBaby dari Bitmo Lab, iPhone-mu bisa disulap jadi konsol Game Boy praktis. Gimana caranya? Yuk, simak artikel ini sampai habis!

iPhone Jadi Konsol Retro dengan GameBaby

GameBaby dari Bitmo Lab – Bitmolab

Bayangin deh, iPhone-mu nggak cuma buat scroll medsos atau nonton drama Korea, tapi bisa jadi konsol genggam ala Game Boy, NES, atau bahkan Game Boy Advance.

Nah, Bitmo Lab baru aja ngeluncurin GameBaby, sebuah aksesori yang nggak cuma sekedar pelindung HP, tapi bisa berubah jadi kontroler game klasik. Serius, ini nggak bercanda!

Jadi, GameBaby ini terdiri dari dua bagian. Saat mau main game, bagian bawah casing-nya bakal nambahin tombol arah dan tombol-tombol khas konsol genggam di depan layar iPhone kamu.

Tapi jangan khawatir, kalau nggak lagi main, casing ini bisa kamu pindahin ke belakang HP biar jadi pelindung biasa. Simple dan praktis, kan?

Main Game Lebih Seru dengan Kontrol Fisik

GameBaby dari Bitmo Lab – Bitmolab

Yang bikin GameBaby beda dari aksesori lainnya adalah dia nggak butuh kabel atau baterai tambahan. Yep, kamu nggak perlu repot-repot cari colokan atau nambah beban di iPhone-mu. Dia pakai kontrol sentuh kapasitif buat ngerjain tugas-tugas tombolnya.

Udah gitu, GameBaby ini juga didesain biar kompatibel dengan emulator Delta, jadi kamu bisa mainin game-game retro dengan kontrol fisik yang jauh lebih authentic dibandingkan sekedar layar sentuh.

Oh iya, GameBaby ini juga support buat iPhone 15 Pro Max dan iPhone 16 Pro Max lho. Jadi, kalau kamu punya iPhone seri terbaru, nggak usah khawatir nggak bisa ikutan nostalgia.

Harga Terjangkau buat Pengalaman Gaming Maksimal

GameBaby dari Bitmo Lab – Bitmolab

Penasaran berapa harganya? Tenang, GameBaby nggak bakal bikin dompetmu bolong. Buat unit pertama, Bitmo Lab kasih harga spesial mulai dari $20 (sekitar ), tapi setelah itu harganya bakal naik jadi $25 (sekitar ).

Pengiriman bakal mulai Oktober nanti, jadi buat kamu yang mau pre-order, jangan sampai ketinggalan. Oh, dan setelah masa pre-order habis, harga normalnya bakal jadi $39,99 (sekitar ).

Jadi, kalau kamu penggemar game retro yang pengen nostalgia tapi tetap ingin pakai teknologi modern, GameBaby ini solusi paling pas!

Nggak perlu repot bawa dua gadget, cukup iPhone-mu aja dan kamu udah bisa menikmati pengalaman main game klasik kapan aja, di mana aja.

Yuk, tunggu apa lagi? Buruan pre-order dan sulap iPhone-mu jadi konsol Game Boy modern! 🎮




Valorant Resmi Tersedia di Xbox Series S/X dan PS5, Ayo Mainkan Sekarang!

Valorant console launch

Prolite – Kabar gembira buat kamu penggemar Valorant! Riot Games akhirnya mengumumkan bahwa game FPS kesayangan kita ini siap diluncurkan di konsol Xbox Series S/X dan PlayStation 5 (PS5). Siap-siap ya, karena ini bakal jadi pengalaman main yang seru banget!

Pada 14 Juni lalu, Riot Games mulai menguji Valorant versi beta terbatas di konsol. Tapi, sayangnya, saat itu game ini cuma bisa diakses di beberapa negara aja, seperti AS, Britania Raya, Kanada, Eropa, dan Jepang.

Pengujian ini berlangsung buat memastikan Valorant versi konsol siap dilepas ke pasar dengan performa yang mantap.

Nah, sekarang janji Riot Games buat meluncurkan versi stabil akhirnya ditepati! Valorant udah mulai muncul di beberapa PS5 dan Xbox Series S/X di negara-negara kayak AS, Kanada, dan Jepang.

Tapi, buat kamu yang di luar negara-negara tersebut, sabar ya, belum ada info pasti kapan game ini bakal dirilis di lebih banyak negara.

Gameplay Valorant dan Fitur Sama Keren dengan Versi PC

Valorant versi konsol punya gameplay, hero, dan kemampuan yang sama persis dengan versi PC. Jadi, kamu yang udah terbiasa main di PC, gak perlu khawatir bakal kehilangan feel serunya.

Sayangnya, game ini belum mendukung crossplay antara konsol dan PC karena perbedaan gameplay yang dirancang khusus buat masing-masing platform.

Tapi tenang aja, Riot Games nambahin fitur cross-progression yang bikin kamu bisa beralih perangkat tanpa kendala. Jadi, semua tindakan yang kamu lakukan di konsol, kayak memilih skin dan riwayat permainan terakhir, bakal terlihat juga di PC.

“Kami bersikeras bahwa inti permainan Valorant yang kompetitif harus terasa alami pada kontroler,” kata Direktur Produksi Riot Games, Arnar Hrafn Gylfason, dikutip dari The Verge.

“Jika kami tidak dapat memenuhi janji permainan itu, kami harus bersiap untuk meninggalkannya.” pungkasnya.

Riot Games berkomitmen buat gak membedakan pembaruan antara versi PC dan konsol. Jadi, semua update, patch keseimbangan, agen baru, dan pembaruan peta bakal diterima secara bersamaan.

Ini memastikan bahwa semua pemain, baik di PC maupun konsol, bakal menikmati pengalaman bermain yang seimbang dan pastinya seru.

cr. konbini

Jadi, buat kamu yang punya PS5 atau Xbox Series S/X, siap-siap buat merasakan keseruan bermain game ini di konsol favoritmu.

Dengan gameplay yang sama keren dengan versi PC dan pembaruan yang konsisten, Valorant versi konsol bakal jadi pilihan tepat buat kamu yang pengen pengalaman bermain game FPS yang kompetitif.

Jangan lupa, terus pantengin kabar terbaru buat tahu kapan game ini bakal dirilis di lebih banyak negara. Happy gaming! 🎮