Namun, proses pengambilan gambar Squid Game 2 di Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, telah menuai kontroversi dan mengakibatkan kerusuhan.
Pada Selasa kemarin (11/07/2023), sebuah keluhan muncul dari seorang anonim dalam komunitas online mengenai proses pengambilan gambar Squid Game 2 di Bandara Incheon.
Dalam tulisannya, orang tersebut mengungkapkan ketidaknyamanan terhadap interaksinya dengan staf di Bandara Incheon pada hari sebelumnya. Ia mengeluh bahwa seorang staf dengan kasar menghalangi orang-orang untuk menggunakan eskalator umum.
Tidak hanya itu, staf tersebut juga tidak memberikan penjelasan atau permintaan dengan sopan agar orang-orang menggunakan lift. Sebaliknya, dengan nada yang memerintah, staf tersebut dengan tidak sabar menyuruh mereka pergi dengan kata-kata, “Kembalilah” atau “Pergilah”.
Produser Telah menyampaikan Permohonan Maaf

Tinggalkan Balasan