Kenapa bisa begitu? Karena kencur mengandung senyawa aktif seperti antioksidan dan antiinflamasi yang sangat baik untuk tubuh.

Antioksidan sendiri berfungsi untuk menangkal radikal bebas yang bisa menyebabkan penyakit serius, sedangkan antiinflamasi membantu meredakan peradangan dalam tubuh.

Kandungan Nutrisi dalam Kencur dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

– shutterstock

Bukan hanya soal rasa dan aroma, tapi juga punya kandungan gizi yang bikin tubuh kita makin sehat! Yuk, cek beberapa kandungan gizinya:

  • Serat: Membantu melancarkan pencernaan dan menjaga kesehatan usus.
  • Vitamin C: Meningkatkan sistem imun tubuh, membantu melawan virus dan bakteri.
  • Zat besi: Baik untuk produksi sel darah merah dan mencegah anemia.
  • Antioksidan: Membantu tubuh melawan stres oksidatif yang bisa merusak sel-sel tubuh.
  • Sineol dan Pati: Keduanya adalah senyawa aktif yang dapat membantu meredakan batuk dan gejala pilek.

Manfaatnya nggak berhenti di situ aja. Kencur juga dikenal baik untuk mengurangi rasa lelah, meningkatkan nafsu makan, dan bahkan menjaga kesehatan kulit!

Jadi, buat kamu yang ingin menjaga tubuh tetap fit secara alami, si superfood ini bisa jadi pilihan yang tepat.

Apa yang Harus Diketahui Sebelum Mengonsumsinya?

– Freepik

Meskipun punya banyak manfaat, ada baiknya kamu mengonsumsinya dengan bijak. Karena, seperti semua bahan alami, ini juga bisa punya efek samping kalau dikonsumsi berlebihan.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan:

  • Dosis yang tepat: Sebaiknya kamu mengonsumsi dalam jumlah yang sesuai anjuran. Kelebihan mengonsumsi bisa menyebabkan masalah pada lambung, seperti rasa perih atau mual.
  • Kondisi kesehatan: Kalau kamu punya kondisi kesehatan tertentu, seperti gangguan lambung atau sedang hamil, ada baiknya konsultasi dulu dengan dokter sebelum mengonsumsi dalam bentuk ramuan.
  • Interaksi dengan obat lain: Pastikan nggak berinteraksi dengan obat-obatan yang sedang kamu konsumsi.

Jadi, meskipun dikenal sebagai bahan alami, selalu ingat untuk mengonsumsinya dengan hati-hati, ya!

Cara Mengolah Kencur Menjadi Ramuan Tradisional

Jamu tradisional – Ist
Ananditha Nursyifa
Editor