Idealnya, jika kamu merasa sangat lelah dan butuh tidur siang, cobalah untuk membatasi durasinya sekitar 20-30 menit saja. Ini cukup untuk memberi kamu dorongan energi tanpa mengganggu pola tidur malam.

Jangan lupa, waktu tidur malam juga harus tetap teratur. Kualitas tidur malam yang baik sangat penting untuk memastikan tubuh dan pikiran mendapatkan istirahat yang cukup.

Tidur sore memang bisa bikin kamu merasa lebih segar sejenak, tapi jika dilakukan secara berlebihan, bisa mempengaruhi kualitas tidur malammu dan bahkan bikin kamu merasa lebih lesu di hari berikutnya.

Dengan menjaga keseimbangan antara tidur sore dan tidur malam, kamu bisa menjalani hari-harimu dengan lebih produktif dan berenergi. Semoga tips ini membantu kamu untuk mendapatkan tidur yang berkualitas dan menjaga kesehatan tubuh!

Ananditha Nursyifa
Editor