Tim Jawa Barat terus maju meninggalkan Jawa Timur dengan selisih poin yang cukup jauh. Hingga akhirnya Jawa Barat menyelesaikan pertandingan pada set pertama dengan skor 25-19.

Pertandingan berlanjut pada set kedua tim asuhan Samsul Jais kembali memberikan permainan terbaiknya pada awal set kedua hingga unggul 4 angka dari tim lawan.

Hendra Kurniawan dan kawan-kawan sudah memberikan permainan terbaiknya pada set kedua hingga terus unggul poin dari Jawa Timur.

Meski Jawa Timur terus mengejar ketinggalan namun Hendra dan kawan-kawan tidak memeberikan celah sedikitpun untuk tim jawa timur mengejar ketinggalan.

Hingga skor 20-16 tim Jawa Timur meminta chalance ball out dan ternyata hasil chalance menunjukan bola keluar garis maka dari itu poin bertambah untuh Jawa Barat.

Tim Jawa Timur terjadi mis komunikasi hingga akhirnya memberikan angka terakhir untuk Jawa Barat pada set ke dua dengan skor akhir 25-20.

Rizki Oktaviani
Editor
Rizki Oktaviani
Reporter