Bayangkan saja, audio visual berkualitas tinggi dalam format VR, dan kesempatan seolah berada di dekat sang idola, benar-benar bikin suasana konser terasa begitu hidup!
Teknologi VR dari AmazeVR: Membawa Penggemar Lebih Dekat dengan Idola
AmazeVR, perusahaan berbasis di Los Angeles dan Seoul, adalah teknologi yang mendukung konser ini.
Mereka menggabungkan rekaman live-action 3D yang menghasilkan visual sekelas dunia, menghadirkan pengalaman konser yang jernih dan mendetail.
Dalam format VR ini, penonton bisa melihat TXT seolah-olah mereka berada hanya beberapa meter di depan, padahal semuanya hanya di dunia virtual.
Teknologi ini merupakan salah satu yang pertama digunakan di Indonesia, membuat momen konser ini jadi lebih spesial dan tak terlupakan.
CEO TIX ID, Sean Kim, menyebut ini sebagai langkah awal menuju era baru hiburan di Tanah Air.
Nggak hanya memberi pengalaman baru bagi penggemar K-pop, ini juga menunjukkan komitmen TIX ID dan Cinépolis untuk terus berinovasi di bidang hiburan.
Tidak hanya konser virtual ini yang jadi daya tarik, tapi juga ada booth interaktif di lobi Cinépolis Senayan Park untuk yang ingin mencoba VR lebih dulu.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan