Selain itu, teh daun jati cina juga digunakan dalam pengobatan berbagai penyakit lainnya. Tanaman ini dapat membantu mengatasi masalah pencernaan seperti gangguan perut kembung atau gas. Teh daun jati cina memiliki sifat karminatif yang dapat membantu mengurangi produksi gas dalam usus.
2. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Teh daun jati cina bisa bantu tingkatkan daya tahan tubuh kita. Gimana caranya? Nah, daun jati Cina ini bisa meningkatkan jumlah sel darah putih dalam tubuh kita. Sel darah putih ini yang jadi pejuang melawan kuman atau virus jahat yang bisa bikin kita sakit. Makannya, sewaktu pandemi Covid-19 kemarin banyak orang yang minum teh ini sebagai salah satu pengobatan mereka.
3. Membantu Menjaga kesehatan paru-paru
Teh daun jati cina ini bisa digunakan sebagai pengobatan untuk asma dan penyakit pernapasan lainnya. Daun jati cina ini punya kemampuan untuk mengurangi peradangan di paru-paru, jadi pernapasan kita jadi lebih lancar.
Selain itu, zat yang terkandung dalam daun jati cina juga efektif dalam membatasi aktivitas virus yang bisa menyebabkan infeksi di saluran pernapasan. Nggak hanya itu, daun jati cina juga bisa mencegah pembentukan lendir berlebih di dalam paru-paru.
4. Bantu Atasi Permasalahan Kulit
Ternyata, teh daun jati cina juga bisa bantu atasi masalah kulit, lho! Teh ini punya kandungan minyak esensial, resin, dan tanin yang bikin manjur buat lawanin peradangan di kulit. Mulai dari kadas, kurap, sampe luka bakar atau luka terbuka.
Selain itu, teh daun jati cina juga bisa digunakan buat ngobati berbagai infeksi kulit. Ada kandungan aseton dan etanol yang punya efek antibakteri. Jadi, teh ini bisa ngebasmi mikroba penyebab infeksi kulit kayak eksim atau jerawat. Nggak cuma itu, teh ini juga bisa mengurangi produksi minyak yang bikin jerawat muncul, sekaligus meningkatkan produksi kolagen dan regenerasi sel kulit.
5. Bantu Program Diet
Teh daun jati cina bagus banget buat diet. Banyak yang udah ngerasain manfaatnya, loh. Teh herbal ini bisa membantu tubuh mengurangi kolesterol, mengeluarkan toksin dan sisa makanan yang ada di usus besar. Dan bahkan bisa dijadikan sebagai peluntur lemak dalam tubuh bagi penderita obesitas. Nah, dengan begitu, metabolisme tubuh kita tetap terjaga dan penyerapan nutrisi juga lebih baik.
Akhirnya, berat badan bisa turun. Plus, teh daun jati cina ini rendah kalori, jadi cocok banget buat program diet kamu! Namun, penting untuk diingat bahwa penggunaan teh daun jati cina sebagai suplemen pelangsing harus dilakukan dengan hati-hati dan sesuai petunjuk ahli karena ada efek samping tertentu yang malah bisa membahayakan.
Tinggalkan Balasan