Ini mungkin sulit pada awalnya, tetapi kamu berhak untuk melindungi diri dari hubungan yang toxic.

Tips untuk Melepaskan Diri dari Toxic Friendship

– canyoncrossingrecovery

1. Nikmati Waktu Sendiri:

  • Luangkan waktu untuk diri sendiri dan fokus pada hal-hal yang kamu sukai.
  • Cobalah kegiatan baru, temukan hobi baru, atau habiskan waktu bersama orang-orang yang membuatmu bahagia.

2. Tetapkan Batasan:

  • Jika kamu masih ingin berteman dengan orang tersebut, jelaskan batasan yang jelas tentang apa yang kamu toleransi dan apa yang tidak.
  • Tegaslah dan jangan ragu untuk mengatakan “tidak” jika kamu merasa tidak nyaman.

3. Konsisten dengan Keputusanmu:

  • Mungkin ada kalanya kamu merasa ragu atau kesepian.
  • Ingatlah kembali alasanmu mengakhiri pertemanan ini dan pertahankan tekadmu.

4. Cari Dukungan:

  • Bicarakan dengan orang yang kamu percaya, seperti keluarga, teman dekat, atau terapis.
  • Dukungan dari orang lain dapat membantumu melewati masa sulit ini.
Ilustrasi menghibur teman yang tertekan – Freepik
Ananditha Nursyifa
Editor