Prolite – Kolaborasi antara dua penyanyi bersuara emas dunia, Sam Smith dan Taeyeon SNSD, dalam versi baru lagu “I’m Not The Only One” masih terus menjadi perbincangan hangat di kalangan penggemar musik.
Duet yang dibentuk untuk merayakan 10 tahun perjalanan karier Sam ini berhasil menciptakan sebuah karya yang tak hanya indah, tetapi juga sarat akan emosi.
Melalui sebuah video yang diunggah di media sosial, mereka berdua mengungkapkan perasaan dan pesan atas kolaborasi mereka.
Pelantun lagu “Stay With Me” ini merasa bahwa suara merdu Taeyeon telah membawa lagu “I’m Not The Only One” ke level yang lebih emosional. Dan mengingatkannya pada saat Sam Smith menulis lagu tersebut.
Sementara itu, Taeyeon juga tak kalah antusias mengungkapkan perasaannya. Sebagai seorang penggemar Sam, ia merasa sangat beruntung dan merasa terhormat bisa berkolaborasi dengan idolanya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan