image_pdfimage_print

Daripada memaksakan diri, fokuslah pada ritme. Energi mungkin naik turun, dan itu normal.

Tidur Cukup sebagai Kunci Stamina

Kurang tidur bisa memperburuk rasa lelah saat puasa. Mulai biasakan tidur 7–8 jam per hari. Kurangi screen time sebelum tidur dan ciptakan rutinitas malam yang menenangkan.

Tidur yang berkualitas membantu pemulihan fisik, keseimbangan hormon, dan stabilitas emosi selama puasa.

Latihan Mindfulness atau Refleksi Ringan

Latihan sederhana seperti menarik napas dalam, journaling, atau refleksi harian bisa membantu menenangkan pikiran dan meningkatkan kesadaran diri. Aktivitas ini mendukung kesiapan mental menjelang puasa.

Mindfulness membantu kamu lebih peka terhadap sinyal tubuh, emosi, dan kebutuhan diri selama Ramadan.

Mulai Pelan-Pelan dan Rasakan Perbedaannya!

Persiapan kesehatan menjelang puasa bukan soal perubahan drastis, tapi tentang konsistensi kecil yang dilakukan lebih awal. Dengan mengatur pola makan, tidur, hidrasi, serta kesiapan mental sejak 1–2 bulan sebelumnya, tubuh punya waktu untuk beradaptasi tanpa stres.

Ananditha Nursyifa
Editor