Konferensi tersebut menghasilkan “Rekomendasi mengenai Status Guru” yang menggarisbawahi hak-hak guru serta menyoroti pentingnya peran mereka dalam masyarakat.

Sebagai pengakuan atas pentingnya konferensi dan hasil kesepakatan yang dicapai, tanggal 5 Oktober ditetapkan sebagai Hari Guru Sedunia dan dirayakan pertama kali pada tahun 1994 untuk menghormati kontribusi guru dan meningkatkan kesadaran tentang kebutuhan mendesak dalam profesi pendidikan.

Apa Makna Hari Guru Sedunia di Setiap Tanggal 5 Oktober?

Potret guru sedang mengajar di kelas – Sumeks

Hari Guru Sedunia lebih dari sekedar perayaan di setiap tanggal 5 Oktober. Ini adalah simbol penghargaan dan pengakuan atas dedikasi, pengorbanan, serta upaya para guru dalam membentuk karakter serta menyampaikan ilmu pengetahuan kepada para generasi penerus.

Dalam setiap lembaran buku sejarah, pasti ada jejak tangan seorang guru yang telah bekerja keras mendidik dan membimbing.

Ananditha Nursyifa
Editor