Lampu Rem
Lampu rem berfungsi untuk berkomunikasi dengan kendaraan di belakang ketika sepeda motor yang kita kemudikan melakukan pengereman. Nyala lampu rem tipe bohlam sebenarnya kuning, tapi dengan mika atau kacanya yang berwarna merah maka pancaran sinar yang dihasilkan adalah warna merah.
Bohlam lampu rem juga memiliki fungsi lain, bukan hanya sebagai lampu pengereman juga digunakan sebagai lampu senja dan di sebagian produk berfungsi sekaligus menjadi lampu penerang plat nomor.
Untuk bagian ini, bohlam lampu rem biasanya menggunakan model soket dua kaki atau tipe S25, tapi di beberapa produk ada juga yang menggunakan model socket T10.
Lampu Sein
Bohlam lampu sein biasanya menggunakan model tancap jenis T10, tapi sebagian masih ada yang menggunakan model kaki satu atau model bayonet, biasanya untuk produk sepeda motor lawas.
Lampu Plat Nomor
Lampu bohlam model tancap juga digunakan untuk lampu penerang plat nomor belakang biasanya untuk model sepeda motor yang memiliki posisi lampu rem terpisah.
Tinggalkan Balasan