Ciamis, Prolite Ikatan Motor Honda Jawa Barat (IMHJB), sebagai wadah resmi paguyuban klub dan komunitas Honda di wilayah Jawa Barat, sukses menggelar acara Kopi Darat Gabungan (Kopdargab) di kawasan wisata Jati Sewu Cibungbang, Jalatrang, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Sabtu (12/7).

Bertempat di Café Kopi Jati, ratusan bikers memadati lokasi acara yang berlangsung penuh semangat dan kekeluargaan.

Mengusung tema “Sareundek Saigel Sabobot Sapinahean”, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antar bikers dari berbagai daerah, tetapi juga sebagai wadah untuk memperkuat rasa persaudaraan dan kekompakan sesama anggota komunitas Honda di Jawa Barat.

Selain menjadi ruang kumpul, Kopdargab IMHJB 2025 ini juga menjadi momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi antar anggota komunitas dari berbagai daerah. Melalui pertemuan ini, semangat kebersamaan dan solidaritas antar klub dan paguyuban Honda se-Jawa Barat semakin kuat, sekaligus memperkuat sinergi dalam berbagai kegiatan komunitas ke depannya.

Ananditha Nursyifa
Editor