image_pdfimage_print

“Hidup Sehat Bersama Ardami” Zumba Seru Bersama Zin Robi dan Ardami Group

MAJALAYA, ProliteArdami Group sukses menggelar kegiatan Zumba bersama Zin Robi dengan mengusung tema “Hidup Sehat Bersama Ardami”. Acara ini diadakan sebagai wujud nyata komitmen Ardami dalam mengedukasi masyarakat untuk hidup aktif, sehat, dan bahagia.

Kegiatan yang berlangsung meriah ini tidak hanya diisi dengan sesi zumba yang energik, tetapi juga dilengkapi dengan tes tensi dan gula darah gratis, serta berbagai doorprize menarik seperti voucher sunat gratis dan voucher perawatan kecantikan dari Ardami Aesthetic Clinic.

Dr. Ripal, selaku Owner Ardami Group, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Ardami terhadap kesehatan masyarakat.

“Kami ingin mengajak masyarakat untuk memulai langkah kecil menuju hidup sehat. Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan dapat tumbuh dengan cara yang menyenangkan,” ujar Dr. Ripal.

Rizki Oktaviani
Editor