Harkitnas ke-117: Bangkit untuk Indonesia Emas

Prolite – Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah menjadi inspektur Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 tingkat Kabupaten Purwakarta.

Upacara yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta dipusatkan di Taman Pesanggrahan Padjajaran, pada Selasa, 20 Mei 2025. Peserta upacara Harkitnas ke 117 ini terdiri dari TNI-Polri, ASN, Damkar, KNPI, perwakilan siswa SMA dan anggota Pramuka dan unsur lainnya.

Hadir juga dalam upacara tersebut Wakil Bupati Purwakarta, Abang Ijo Hapidin, Ketua DPRD Purwakarta, Sri Puji Utami, Sekda Purwakarta, Norman Nugraha, serta unsur Forkopimda dan berbagai elemen masyarakat lainnya.

dok Pemkab Purwakarta

Dengan semangat “Bangkit untuk Indonesia Emas”, kegiatan ini menjadi refleksi sekaligus motivasi untuk terus membangun bangsa menuju masa depan yang lebih gemilang, mulai dari daerah, untuk Indonesia. Upacara berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat nasionalisme.

Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah dalam upacara tersebut menyampaikan sambutan tertulis Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Meutya Viada Hafid. Dalam sambutannya Menteri Komunikasi dan Digital mengajak untuk menjaga kebangkitan yang diibaratkan seperti akar pohon.

Rizki Oktaviani
Editor