Selanjutnya, Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto dalam sambutannya, Abang Mpok Kota Bekasi adalah untuk mencari pemuda-pemudi berbakat dalam melestarikan nilai budaya dan pariwisata Kota Bekasi. Abang Mpok Kota Bekasi merupakan Ikon atau Duta pariwisata yang dapat mempresentasikan Kota Bekasi dalam berbagai bidang. Mulai sejarah, budaya, dan pariwisata serta ekonomi kreatif Kota Bekasi.
“Dalam pemilihan Abang Mpok Kota Bekasi tahun 2023 ini kita sama-sama berharap yang terlahir menjadi abang mpok Kota Bekasi mampu membawa suasana Kota Bekasi menjadi Keren dan menjadi Kotanya Pariwisata. Juga tidak luput menjalankan tugas sesuai dengan fungsinya sebagai Pemuda-Pemudi yang berbakat juga cerdas.” Tandasnya.
Tri menyampaikan juga untuk kepada para peserta Abang Mpok 2023 Kota Bekasi juga kepada Orang Tua Peserta, mari kita sama-sama menjaga dan mendidik pemuda-pemudi yang pada hari ini sangat energik untuk mampu membawa Kota Bekasi dengan unggul melahirkan penerus kita bersama. Acara dimulai dengan tarian lenggang Bekasi juga penampilan dari peserta Abang Mpok Kota Bekasi yang begitu semangat dalam menampilakan tarian bersama dan berpasangan.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan