Prolite Dalam upaya untuk memperkaya pengalaman penggunaannya, Google telah meluncurkan pemilih emoji yang diperbarui dan lebih inklusif di versi web Gmail.

Pembaruan ini hadir sebagai respons atas kebutuhan pengguna untuk berekspresi dengan lebih autentik melalui variasi emoji.

Emoji – flickr

Dilansir dari Google Workspaces pada Rabu, 25 Oktober 2023, fitur baru ini memungkinkan pengguna untuk mengakses pemilih emoji yang lebih lengkap serta mengatur preferensi warna kulit dan jenis kelamin emoji.

Tidak hanya itu, fitur ini memberikan kemudahan bagi pengguna akhir untuk memilih dan menyimpan pilihan mereka secara individual sehingga pengalaman pengguna menjadi lebih personal.

Siapa Yang Terpengaruh?

Fitur baru ini terutama akan mempengaruhi pengguna akhir dari Gmail. Fitur ini memberi keuntungan bagi mereka yang ingin berekspresi dengan lebih mendalam dan pribadi melalui email mereka.

Kenapa Pemilih Emoji di Gmail ini Penting?

Emoji telah menjadi bagian integral dari komunikasi digital kita. Dengan pembaruan ini, Google mencoba memberikan pengguna kemampuan untuk mengkomunikasikan emosi dan pesan mereka dengan lebih autentik di Gmail.