Secret Code WA menjadi satu bagian dalam fitur Lock Chat, yang telah digelontorkan lebih dulu sejak Mei 2023. Sementara itu, fitur Secret Code baru digelontorkan di WhatsApp sekitar akhir tahun kemarin.

Dengan menggunakan fitur Lock Chat maka pengguna dapat menyembunyikan chat dengan kode rahasia yang sudah dibuat.

Lantas bagaimana pengguna dapat membaca maupun mengirim pesan? Pengguna harus membuka lock chat yang sudah di buat dengan kode maupun sidik jari.

Akan tetapi, fitur Secret Code WA sejatinya tidak ditujukan untuk mendukung aktivitas selingkuh. Fitur ini dibuat untuk meningkatkan privasi pengguna agar chat penting di WhatsApp tidak dibuka sembarang orang dengan menyembunyikannya memakai kode rahasia.

Berikut cara mengaktifkan dan menggunakan fitur Chat Lock pada Whatsapp:

momsmoney.kontan
momsmoney.kontan

Menyalakan Fitur Chat Lock

  1. Buka Aplikasi WA di ponsel anda
  2. Buka chat atau obrolan yang ingin anda kunci
  3. Buka “info kontak” atau klik pada nama kontak untuk membukanya pilih opsi “kuci chat”
  4. Klik “Kunci chat ini dengan sidik jari /touch ID’, lalu konfirmasi sidik jari anda
  5. Ketuk “Lihat” untuk melihat chat di folder “chat yang dikunci”.

Lantas bagai mana cara untuk membuka chat yang sudah masuk pada lock chat? Berikut cara membukanya.

  1. Buka Aplikasi WA pada ponsel anda
  2. Pada tab ‘Chat’ tarik layar kebawah
  3. Klik folder ‘chat yang dikunci’
  4. Sentuh sensor sidik jari/ touch ID untuk membuka kunci
  5. Pilih chat yang diinginkan untuk melihat atau mengirim pesan

Bagai mana dengan penjelasan ini apa sudah jelas, selamat mencoba.

Rizki Oktaviani
Editor