Prolite – Final Destination: Bloodlines – Kembalinya Teror Kematian yang Tak Terhindarkan!
Setelah 14 tahun menunggu, akhirnya franchise horor ikonik Final Destination kembali dengan sekuel terbaru yang siap membuat bulu kuduk merinding! Film keenam dalam seri ini berjudul Final Destination: Bloodlines dan akan resmi tayang pada 16 Mei 2025.
Film ini menghadirkan kisah baru yang masih setia dengan tema utamanya: takdir yang tak bisa dihindari dan kematian yang selalu menemukan caranya sendiri. Jadi, siapkah kamu untuk sekali lagi melihat aksi maut yang mendebarkan?
Plot: Ketika Mimpi Buruk Menjadi Nyata
Kisah Final Destination: Bloodlines berfokus pada Stefanie (diperankan oleh Kaitlyn Santa Juana), seorang mahasiswi yang terus-menerus dihantui oleh mimpi buruk yang sama.
Dalam mimpinya, ia melihat kejadian mengerikan yang penuh dengan kekerasan dan kematian. Namun, semakin sering ia mengalami mimpi tersebut, semakin ia menyadari bahwa ini bukan sekadar bunga tidur biasa, melainkan sebuah pertanda buruk yang nyata.
Stefanie akhirnya mengambil keputusan untuk kembali ke kampung halamannya guna mencari jawaban di balik misteri ini. Di sana, ia bertemu dengan seseorang yang diyakini mampu membantunya mengungkap rahasia di balik mimpi buruk tersebut serta menghentikan rantai kematian yang kini mengancam keluarganya.
Tinggalkan Balasan