Prolite– Drama korea “Alchemy of Souls Part 2”, menjadi penayangan paling populer  nomor 1 di minggu terakhir penayangan di tvN dan yang paling menarik minggu ini, menurut Good Data Corporation.

Mengutip Soompi, Senin (16/1), perusahaan menetapkan peringkat setiap minggu dengan mengumpulkan data dari artikel berita, postingan blog, komunitas online, video, dan media sosial tentang drama yang sedang tayang atau segera tayang.

Selain drama korea “Alchemy of Souls Part 2” yang berada di puncak daftar drama paling populer, pemeran utamanya juga menyapu dua tempat teratas dalam daftar pemeran drama paling menarik.

Sementara itu, JTBC “The Interest of Love” mempertahankan posisinya di nomor 2 dalam daftar drama, dengan bintang Moon Ga Young dan Yoo Yeon Seok masing-masing menempati peringkat nomor 4 dan nomor 5 dalam daftar aktor.

TV Chosun “Red Balloons” mempertahankan posisinya di nomor 5, sementara “Three Bold Siblings” KBS 2TV naik ke urutan 6.