Inter Miami menunjukkan perlawanan sengit setelah tertinggal 2-0 oleh FC Cincinnati. Pada babak pertama, FC Cincinnati berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 yang mereka raih hingga jeda pertandingan.

Namun, pada babak kedua, FC Cincinnati mampu memperbesar keunggulan mereka. Pada menit ke-53, melalui skema serangan balik, Brandon Vazquez melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang berhasil menciptakan gol kedua bagi timnya.

Namun, Inter Miami tidak menyerah begitu saja. Mereka berupaya keras untuk membalas ketertinggalan. Pada menit ke-68, Lionel Messi memberikan assist untuk gol Leandro Campana. Messi mengirimkan umpan dari eksekusi tendangan bebas yang sukses dimanfaatkan oleh Campana.

Pada menit 90+8, Messi kembali menjadi protagonis dengan memberikan umpan ajaib. Bola umpannya disambut oleh Campana dengan sundulan kepalanya yang berhasil mencetak gol.

Aksi Lionel Messi – Cr. bolasport

Gol ini membuat skor menjadi imbang 2-2, dan pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan waktu. Performa perlawanan keras Inter Miami berhasil membawa mereka kembali ke dalam pertandingan setelah tertinggal dua gol.

Tata Martino mengambil keputusan yang tepat dengan memasukkan Josef Martinez pada menit ke-78. Kehadirannya memberikan banyak opsi di lini serangan tim.

Ananditha Nursyifa
Editor