Prolite – Saat Semua Orang Capek, Kepada Siapa Kita Bisa Bercerita? Apakah Kita Masih Punya Ruang untuk Didengar?
Ada kalanya hidup terasa berat. Beban kerja menumpuk, hubungan terasa rumit, dan semua hal tampak berputar dalam lingkaran yang melelahkan.
Di momen seperti ini, sering kali muncul pertanyaan besar, “Kalau semua orang juga capek, kepada siapa aku bisa cerita?” Pertanyaan yang mungkin sederhana, tapi jawabannya tidak selalu mudah.
Seiring bertambahnya usia, kita menyadari bahwa berbagi cerita tidak semudah dulu. Teman-teman sibuk dengan dunianya sendiri, beberapa bahkan sudah tidak sefrekuensi lagi. Jadi, apa yang bisa kita lakukan? Yuk, bahas bersama!
Pahami Bahwa Semua Orang Punya Beban
Saat kamu merasa buntu ingin cerita pada siapa, salah satu alasan terbesar biasanya adalah: “Temanku juga punya masalahnya sendiri.” Ini wajar banget, kok. Semakin dewasa, kita mulai mengerti bahwa setiap orang sedang berjuang di medan perang mereka masing-masing.
Namun, bukan berarti kamu nggak bisa cerita sama sekali. Justru, hal ini mengajarkan kita untuk lebih bijak memilih kepada siapa kita berbagi. Pilihlah teman yang tepat — seseorang yang benar-benar memahami dan peduli dengan kamu. Terkadang, kualitas hubungan jauh lebih penting daripada kuantitas.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan