“Kamboja sudah meminta maaf secara langsung kepada kami, dan bertindak cepat sehingga kejadian tersebut tidak terulang di opening ceremony,” ujar Harry, dalam rilis KOI.
Sebelumnya insiden bendera Indonesia terbalik juga pernah terjadi di Penghelatan SEA Games Malaysia, 2017 lalu. Saat itu, bendera Indonesia tercetak terbalik di buku panduan kegiatan.
Kejadian itu sempat bikin heboh, sampai membuat masyarakat Indonesia tersinggung. Pemerintah Malaysia langsung meminta maaf atas kelalaian itu. (*/ino)
Tinggalkan Balasan