AHASS Gelar Servis Gratis untuk Korban Banjir di Bekasi dan Karawang
Prolite – Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Bekasi dan Karawang tidak hanya merendam pemukiman warga, tetapi juga menyebabkan banyak sepeda motor sebagai alat transportasi utama masyarakat mengalami kerusakan bahkan tidak dapat digunakan.
Merespons kondisi tersebut, jaringan bengkel resmi Honda (AHASS) di wilayah Bekasi dan Karawang menggelar program servis gratis dan penggantian oli bagi konsumen terdampak banjir. Program ini didukung oleh PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Jawa Barat, bekerja sama dengan Paguyuban AHASS Karawang dan Bekasi.
Di Karawang, kegiatan servis kunjung dilaksanakan pada 29 Januari 2026 di Dusun Tegal Luhur RT 003 RW 002, Desa Sukamakmur, Kecamatan Telukjambe Timur. Melalui Paguyuban AHASS Karawang, layanan ini menyasar langsung warga di wilayah terdampak banjir dengan menghadirkan bantuan teknis di lokasi.





Tinggalkan Balasan