20 Korban Alami Luka Ringan Imbas Kecelakaan KA Argo Semeru dan Argo Wilis

Prolite Kecelakaan KA Argo Semeru dengan Argo Wilis yang terjadi di kilometer 520 + 4 Petak Jalan Sentolo, Wates, Kulon Progo, Yogyakarta.

Karena kejadian tersebut PT Ketreta Api Indonesia (Persero) terus melakukan upaya evakuasi terhadap para korban kecelakaan.

Akibat insiden yang terjadi pada Selasa (17/10) pukul 13.15, ada puluhan penumpang mengalami luka-luka.

Tidak ada korban jiwa namun ada 20 orang yang mengalami luka ringan, seorang diantaranya mengalami dislokasi tulang dan beberapa penumpang mengalami lecet-lecet.

Bukan hanya mengevakuasi penumpang yang mengalami luka-luka saja, namun PT KAI juga mengevakuasi penumpang eks KA 17 Argo Semeru dengan mengalihkannya ke KA Sawunggalih menuju Stasiun Kroya atau Purwokerto.

Tribun Jabar
Tribun Jabar

Sedangkan untuk penumpang KA 6 Argo Wilis dievakuasi menggunakan KA Bandara YIA menuju Stasiun Yogyakarta untuk dialihkan ke KA lain menuju Surabaya.

Rizki Oktaviani
Editor