Putra Raffi Ahmad Terpapar Virus Adenovis , Penyebab Demam Tinggi

Raffi Ahmad membeberkan kondisi Cipung (Youtube Trans7).

Putra Raffi Ahmad Terpapar Virus Adenovis , Penyebab Demam Tinggi

Prolite – Setelah sebelumnya Raffi Ahmad membagikan kabar bahwa anak keduanya dilarikan ke rumah sakit, kini ia buka suara soal penyakit yang dialami putranya.

Putra kedua Raffi Ahmad yakni Rayyanza Malik Ahmad atau yang biasa disapa Cipung dilarikan kerumah sakit karena mengalami demam tinggi.

Setelah menjalani beberapa pemeriksaan untuk mengetahui penyakit yang dialami Cipung kini hasilnya sudah keluar.

Cipung terpapar virus adenovis merupakan sekelompok virus yang dapat menyebabkan berbagai infeksi seperti pilek atau flu.

Instagram Raffinagita1717
Instagram Raffinagita1717

Infeksi dari virus ini sendiri diketahui bervariasi, ada yang bersifat ringan, ada juga yang bersifat berat pada tubuh. Infeksi adenovirus paling sering mempengaruhi sistem pernapasan.

Selain itu bagi penderita yang terpapar virus ini dapat menyebabkan gejala yang mirip dengan pilek atau flu biasa.

Adenovirus dapat menyerang orang-orang dari segala usia. Tetapi infeksinya paling sering terjadi pada anak-anak di bawah 5 tahun.

Meski begitu, sebagian besar infeksi adenovirus bersifat ringan dan hanya memerlukan pengurangan gejala untuk pengobatan

Hsmc
Hsmc

Dalam acara “FYP” yang sedang dibawakannya itu Raffi Ahmad menjelaskan bahwa anaknya bisa terpapar virus tersebut karena terbawa dari udara.

Mungkin sebelumnya ada orang yang sudah terpapar virus tersebut hingga menular saat bertemu dengan Cipung akhirnya menular ke sang buah hati.

“Seperti ISPA gitu, jadi paru-paru dia terkena virus karena mungkin dampak udara terus juga ketemu banyak orang yang mungkin orangnya bawa virus atau apa. Rayyanza itu kalau sakit manja kalau ketemu orang,” ungkap Raffi Ahmad memperjelas seperti dalam tayangan YouTube TRANS7 OFFICIAl, dilansir Rabu (11/10).

Selanjutnya Raffi mengungkap kondisi terkini Rayyanza. Beruntungnya batita tampan tersebut kini telah semakin membaik kondisinya. “Udah, anak gue sudah lumayan (sembuh),” ujar Raffi.

Pada kesempatan yang sama Raffi Ahmad juga menyampaikan terimaksih untuk semua penggemar, teman dan sahabat yang sudah mensuport dan mendoakan buat buah hatinya.




Cipung Anak ke-2 Raffi Ahmad Masuk Rumah Sakit karena Demam Tinggi

Cipung anak Raffi Ahmad dilarikan ke Rumah Sakit (Instagran Raffinagita1717).

Cipung Anak ke-2 Raffi Ahmad Masuk Rumah Sakit karena Demam Tinggi

Prolite – Rayyanza Malik Ahmad atau yang akrab di sapa Cipung dilarikan ke Rumah Sakit di Jakarta karena suhu tubuhnya mengalami panas tinggi.

Anak kedua pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slafina ini mengalami demam tinggi hingga harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.

Dalam kesempatan live Instagram Ayah Cipung, Raffi Ahmad mengungkapkan rasa kekhawatirannya atas kondisi anak keduanya yang menghalami demam tinggi.

Instagram Raffinagita1717
Instagram Raffinagita1717

Diketahui Rayyanza sudah mengalami demam tinggi beberapa hari sebelumnya.

Sebelum dilarikan kerumah sakit Nampak kondisi Rayyanza Malik Ahmad itu terlihat lemas di gendongan pengasuhnya yang sering di sapa Sus Rini.

“Rayyanza lagi sakit, dibawa ke rumah sakit sama Mama Gigi sekarang. Gimana ya kalau anak sakit ya, 40 (derajat). Kata dokter mau dirawat,” kata presenter berusia 36 tahun tersebut di akun Instagramnya, Rabu (4/10).

Raffi Ahmad yang saat itu sedang tidak berada di rumah sontak langsung melakukan sambungan video call kepada istrinya untuk mengetahui keadaan putra tercintanya itu.

“Itu lagi di-rontgen, jerit-jerit, lagi di-rontgen sebentar paru-parunya. Enggak tahu aku juga nih (apa penyakitnya), kalau tahu aku enggak senewen benaran deh. Ini enggak tahu penyakitnya, aku sakit kepala,” paparnya.

Belum diketahui lebih lanjut Cipung mengidap penyakit apa hingga menbuat suhu tubuhnya panas tinggi.

Namun kini kondisi Rayyanza sudah lebih membaik, kabar ini dibagikan oleh sang ayah Raffi Ahmad.




Bunda, Ayo Kenali Manfaat Besar Ikan Shisamo, Kesukaan Cipung

Ikan Shisamo yang memiliki kaya nutrisi

Ikan Shisamo yang Memiliki Kaya Nutrisi

JAKARTA, Prolite – Akhir-akhir ini banyak sliweran content creator dan vlogger yang mereview ikan shisamo yang berasal dari Jepang.

Ikan shisamo atau yang biasa orang kenal dengan ikan caplin ikan yang berasal dari Jepang ini memiliki kaya nutrisi.

Namun di balik memiliki kaya nutrisi diketahui ikan ini memiliki harga yang mahal.

Ikan ini memiliki badan yang tidak besar hanya berkisar 10-15 cm saja. Ikan ini banyak hidup di Laut Atlantik dan laut dalam Terutama di Canada.

Ikan Shisamo memiliki bentuk tubuh yang ramping dan warna perak mengkilap. Bahkan untuk Shisamo betinanya memiliki banyak telur.

Hampir seluruh tubuhnya berisi telur, dengan rasa yang super gurih ikan ini dapat dikonsumsi dari bagian kepala hingga ekornya. Ikan ini hanyamemiliki duri di bagian tengahnya saja.

Banyak cara untuk mengolah ikan kaya nutrisi ini bisa dengan dipanggang, digoreng atau bisa juga dikukus.

Bahkan putra kedua dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rayyanza Malik Ahmad atau yang akrab di sapa Cipung sangat menyukai ikan ini karena hanya memiliki duri di bagian tengah saja maka sangat aman untuk diberikan kepada anak-anak.

Ikan Shisamo betina yang memiliki banyaktelur.
Ikan Shisamo betina yang memiliki banyak telur.

dr Yuni Astria dalam video Tiktok @PrimaKu menjelaskan kandungan gizi dalam 100 gr ikan capelin serta dan manfaatnya.

Dalam 100 gr ikan shisamo, memiliki kandungan 15 gr protein di dalamnya. Protein menjadi sumber energi yang dibutuhkan tubuh setiap harinya. Selain itu, pritein juga bisa menjadi antibodi untuk melwan berbagai infeksi dan penyakit.

Selain protein, lemak juga dibutuhkan tubuh sebagai sumber energi. Dalam 100 gr ikan ini terdapat 5 gr kandungan lemak.

1,2 gr diantaranya merupakan asam lemak omega 3. Kandungan asam lemak ini melebihi kandungan yang ada pada salmon.

Kandungan lemak omega 3 sangat baik untuk perkembangan sel otak anak. Selain itu juga membantu memelihara kesehatan jantung.

Ikan shisamo memiliki kandungan vitamin dan mineral yang beragam. Diantaranya fosfor, selenium, vitamin B12, kalsium.