Aktor Jefri Nichol dengan Gentle Meminta Maaf Langsung ke Makasar

Aktor Jefri Nichol dengan Gentle Meminta MAAF Langsung ke Makasar
Prolite – Aktor ternama Indonesia Jefri Nichol beberapa waktu ini menjadi perbincangan warganet usai didirnya berkomentar di sosial media X (twitter).
Keaktifan dalam sosial media X memang sudah dari dulu ia lakukan untuk berkomunukasi dengan para penggemar maupun hatersnya di sana.
Belum lama ini Jerfy Nichol menjadi buah bibir para netizen namun kali ini yang menjadi perbincangan bukanlah prestasi dari segi perfilman namun karena cuitannya kepada salah satu netizen.
Berawal saat sang aktor yang berusia 24 tahun ini menanggapi sebuah komentar dari netizen dengan username EM yang tengah menyindirnya.
Namun Jefri melontarkan kalimat yang berisikan nada ancaman kepada orangtua dari sang netizen.
“Bapak lu gua bikin cacat anj***,” cuit Jefri pada 19 Oktober 2023 lalu menanggapi sindiran EM.
Tentu saja perkataan Jefri itu membuat netizen heboh dan kesal. Tak ayal jika cowok berparas tampan itu makin dikritik dan disindir secara massal. Namanya bahkan sempat menghiasi trending topic X.
Namun secara gentle Jefri Nichol langsung mengunjungi EM dan orang tuanya yang berada di Makasar untuk meminta maaf secara langsung karena perkataannya yang ia lontarkan di media sosial X.
Meski sebelumnya sang aktor sudah meminta maaf secara langsung ke EM melalui fitur direct message, namun ia juga mendatangi ke rumah EM yang berada di Makasar.
“Udah ya guys case closed, Nichol juga udah nyamperin langsung ke rumah dan minta maaf sama aku dan papaku,” tulis EM sambil mengutip cuitan Jefri yang jadi sorotan sebelumnya.
Dari penelusuran di kolom komentar, Jefri juga disebut membawakan rendang untuk EM dan keluarga. Dalam kunjungan ini EM juga mengajak Jefri untuk makan coto makasar dan ngopi bersama sebagai bukti jika mereka sudah berdamai.

