Prabowo Resmikan Stadion GBLA, Keren dan Bertaraf Internasional 

Prabowo Resmikan Stadion GBLA, Keren dan Bertaraf Internasional (dok Pemkot Bandung).

Prabowo Resmikan Stadion GBLA, Keren dan Bertaraf Internasional

Prolite – Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) resmi diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam rangkaian peresmian serentak 17 stadion berstandar internasional di berbagai daerah di Indonesia.

Peresmian dilakukan terpusat di Stadion Delta Sidoarjo, Senin 17 Maret 2025. Sedangkan untuk titik-titik lainnya, mendengarkan arahan Presiden via daring.

Dalam sambutannya, Prabowo menegaskan bahwa sepak bola adalah bagian dari harga diri sebuah bangsa dan berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan olahraga ini.

“Indonesia harus masuk ke Piala Dunia 2026! Itu adalah PR kita bersama,” ujarnya dengan penuh semangat.

dok Pemkot Bandung
dok Pemkot Bandung

Sedangkan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menuturkan, pembangunan stadion ini merupakan bagian dari upaya membangun ekosistem sepak bola nasional yang lebih baik.

“Kita harus berani bermimpi menembus Piala Dunia, tetapi mimpi itu harus diiringi dengan kerja keras. Hari ini, kita melihat stadion-stadion yang luar biasa dengan penerangan dan rumput berkualitas tinggi. Sepak bola adalah olahraga dari rakyat, untuk rakyat,” ujar Erick.

Usai acara peresmian, Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan menyampaikan rasa syukurnya atas peresmian ini. Menurutnya, pembangunan GBLA telah lama dinantikan dan sempat tertunda sejak 2020.

dok Pemkot Bandung
dok Pemkot Bandung

“Alhamdulillah, hari ini stadion telah diresmikan oleh Bapak Presiden. Selanjutnya, kami akan melakukan pembicaraan lebih intensif untuk optimalisasi penggunaan stadion ini bersama PT Persib Bandung Bermartabat,” kata Farhan.

Ia juga mengakui, wajah baru Stadion GBLA hari ini sudah jauh lebih baik. Hadirnya GBLA sebagai stadion bertaraf internasional, diharapkan dapat memicu semangat bagi Persib Bandung meraih juara back to back Liga 1 2024/25.

“Sudah keren banget, dong! Kan Persibnya mau juara. Maka dari itu, kita dukung terus, ya!” ajaknya.

Peresmian stadion yang berlangsung di Sidoarjo, Jawa Timur ini dihadiri oleh sejumlah legenda sepak bola Indonesia, seperti Widodo C. Putro, Eggy Maulana, Uston Nawawi, Anang Ma’ruf, Ahmad Bustomi, dan Arif Suyono. Tim nasional senior putra dan putri Indonesia turut hadir dalam momentum bersejarah ini.

Pembangunan dan peresmian 17 stadion ini merupakan langkah konkret pemerintah dalam meningkatkan infrastruktur sepak bola Indonesia, khususnya pasca-tragedi Kanjuruhan pada Oktober 2022.

Dengan adanya stadion berstandar FIFA ini, diharapkan sepak bola nasional semakin berkembang dan mampu bersaing di kancah internasional.

Berikut daftar 17 stadion yang diresmikan serentak:

Provinsi Sumatera Selatan
* Stadion Bumi Sriwijaya, Palembang

Provinsi Banten
* Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang

Provinsi Jawa Barat
* Stadion Pakansari, Bogor
* Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi
* Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi
* Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung

Provinsi DI Yogyakarta
* Stadion Maguwoharjo, Sleman

Provinsi Jawa Tengah
* Stadion Jatidiri, Semarang
* Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara

Provinsi Jawa Timur
* Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang
* Stadion Surajaya, Lamongan
* Stadion Gelora Delta, Sidoarjo
* Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan
* Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik

Provinsi Kalimantan Timur
* Stadion Segiri, Samarinda

Provinsi Kalimantan Selatan
* Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar

Provinsi Sulawesi Selatan
* Stadion B.J. Habibie, Parepare.




Farhan: Optimis Persib Bandung Juara BRI Liga 1, Suasana Ruang Ganti Kuncinya

persib bandung

Farhan: Optimis Persib Bandung Juara BRI Liga 1, Suasana Ruang Ganti Kuncinya

BANDUNG, Prolite – Helatan BRI Liga 1 2024/25, Wali Kota Bandung terpilih Muhammad Farhan optimisistis Persib Bandung bakal raih gelar juara di musim 2024/2025.

Pria yang pernah mengemban jabatan Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Bidang Marketing tersebut, percaya Persib Bandung akan memberikan kebanggan yang sama di 2023/2024.

“Untuk back to back, saya pikir peluang Persib sangatlah besar. Tetapi terpenting adalah peran tim pelatih di ruang ganti. Itu kuncinya,” kata M Farhan di Balai Kota Jalan Wastukencana Kota Bandung Jabar Rabu (12/2/2025).

M Farhan - Persib Bandung

Ia menilai, bahwa ruang ganti dalam dunia sepakbola memiliki peran penting bagi setiap klub. Di ruang itu, pelatih akan menerapkan strategi, masukan dan mengingatkan pemain sebelum laga.

Pihaknya mencontohkan kala di Persib dinahkodai Djadjang Nurjaman saat itu. Pria yang karib disapa Djanur ini, dinilai berhasil mengendalikan ruang ganti di setiap pertandingan.

“Salah satu kekuatan Pak Djadjang adalah mengendalikan ruang ganti. Bahkan saya menyaksikan sendiri bagaimana Pak Djadjang saat memimpin doa yang membuat tim ini menjadi luar biasa,” ucapnya.

Farhan pun berharap dan percaya, apabila coach Bojan Hodak telah paham akan hal tersebut. Sebabnya, Persib tetap kokoh di puncak klasemen sementara liga dengan mengoleksi 49 poin.




Laga Big Match Persib Bandung VS Persebaya Tanpa Penonton, Bobotoh Diminta Hormati Keputusan

Laga Persib Bandung VS Persebaya di pastikan tanpa penonton (Video.com).

Laga Big Match Persib Bandung VS Persebaya Tanpa Penonton, Bobotoh Diminta Hormati Keputusan

Prolite – Big match Persib Bandung melawan Persebaya Surabaya akan digelar pada Jumat 18 Oktober 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Pertandingan big match tersebut dipastikan digelar tanpa hadirnya penonton dari kedua klub.

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengungkapkan bahwa keputusan tidak boleh adanya bobotoh yang menonton di stadion karena adanya sanksi yang di berikan PSSI.

PSSI memberikan sanksi tersebut akibat buntut insiden kerusuhan antara bobotoh dengan steward yang mengakibatkan pemberian sanksi.

Sebelumnya, komite disiplin (komdis) PSSI memberikan sanksi kepada Persib akibat insiden kerusuhan bobotoh dengan steward seusai laga melawan Persija Jakarta pada 23 September 2024 lalu.

“Sanksi yang diberikan berupa larangan bagi Persib untuk menggelar dua pertandingan tanpa penonton dan tiga pertandingan dengan tribun utara dan selatan yang ditutup,” jelasnya dikutip dari Tribun Jabar.

“Sebagai konsekuensinya, pertandingan Persib Bandung melawan Persebaya menjadi laga pertama yang harus dilaksanakan tanpa kehadiran penonton di stadion,” katanya.

Setelah adanya keputusan tersebut seluruh suporter Bobotoh maupun Bonek untuk tidak memaksakan untuk datang ke Tadion saat laga berlangsung.

Bukan hanya itu Kusworo juga memastikan bahwa Stadion Si Jalak Harupat saat laga Persib vs Persebaya Surabaya akan dijaga dengan ketat oleh petugas keamanan, baik itu di pintu gerbang stadion ataupun pintu tribun.

Oleh karena itu, Kusworo menghimbau agar seluruh suporter untuk menyaksikan pertandingan Persib vs Persebaya Surabaya di tempat-tempat nonton barang (nobar) ataupun di rumah masing-masing.




Selangkah Lagi Persib Bandung Mendapat Gelar Juara Untuk di Final Championship BRI Liga 1

Ciro Alves dalam final Championship Series Liga 1 2023-2024 leg pertama antara Persib Bandung vs Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung (Kompas.com).

Selangkah Lagi Persib Bandung Mendapat Gelar Juara Untuk di Final Championship BRI Liga 1

Prolite – Selangkah lagi tim sepak bola kesayangan Jawa Barat yakni Persib Bandung akan menerima gelar juara pada Championship BRI Liga 1 2024.

Pertandingan Persib Bandung melawan Madura United yang berlangsung pada hari Minggu (26/5) di stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung berjalan dengan baik.

Pasalnya tim kesayangan para Bobotoh itu berhasil menang cantik dengan skor 3-0.

Pertandingan babak final Leg 1 yang berlangsung di Kota Bandung ini berhasil mengantongi skor 3 untuk tim kebanggaan para Bobotoh.

Persib Bandung pertama kali mendapatkan gelar juara pada tahun 1994 dan kembali mengantongi gelar juaranya pada Piala Presiden di tahun 2014 lalu.

Warga Jawa Barat mengharapkan tim sepak bola kesayangannya ini bisa mendapatkan gelar juaranya kembali pada pertandingan Championship BRI Liga 1 2024 yang sedang berlangsung saat ini.

Satu pertandingan lagi yang akan membuat Persib Bandung mendapatkan gelar juaranya saat bermain di kandang Madura United pada 31 Mei 2024 mendatang.

Antusian warga Jawa Barat yang menanti tim kesayangannya mendapatkan gelar juara di lakukan dengan berbagai macam.

Dari yang menggelar nonton bareng (nobar) hingga berburu tiket untuk langsung menyaksikan tim kesayangannya bertanding di Stadion.

Babak kedua berjalan dengan sangat indah gol pertama Tim Maung Bandung berhasil di cetak pada menit ke 71.

Ciro Alves dengan tendangannya berhasil membobol gawang pertahanan Madura United dengan indah.

Tidak disitu saja David Da Silva juga menyumbangkan tendangannya ke gawang Madura United di menit ke 94.

Namun ditik-detik terakhir pada pertambahan waktu babak kedua David Da Silva kembali berhasil membobol pertahanan dari Madura United dengan sangat cantik.

Usai berhasil mengantongi 3 gol pada saat laga di kandang Persib Bandung maka dari itu Maung Bandung tinggal selangkah lagi untuk mendapatkan gelar juaranya.




Persib Bandung Akan Lawan Madura United di Babak Final Championship Series Liga 1

Persib Bandung masuk babak Final dan melawan Madura United (persib.co.id).

Persib Bandung Akan Lawan Madura United di Babak Final Championship Series Liga 1

Prolite – Persib Bandung sudah di pastikan lolos untuk ke babak Final Championship Series Liga 1 usai berhasil mengalahkan Bali United.

Dalam laga Final Persib akan bertemu dengan Madura United usai sama-sama mengalahkan lawan dari masing-masing.

Persib Bandung lolos ke partai final setelah menghajar Bali United FC dengan agregat 1-4. Sementara Madura United berhasil memetik poin sempurna atas Borneo FC Samarinda dengan gregat 2-4.

Babak Final Leg pertama Championship Series Liga 1 2023/24 akan diadakan di stadion kandang Persib Bandung, Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada 26 Mei 2024.

Sedangkan pertandingan final Leg kedua, giliran Madura United bermain di rumah sendiri, di Stadion Bangkalan, Madura, pada 31 Mei 2024.

Pertandingan final tersebut akan menjadi penentu klub yang berhak mendapat trofi juara Championship Series Liga 1 musim 2023/24.

Baik Persib Bandung maupun Madura United telah tampil sangat baik di sepanjang musim. Persib Bandung dikenal dengan pertahanan yang kokoh dan serangan balik yang mematikan di Championship Series Liga 1 musim 2023/24 ini.

Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Asep Saputra, memberikan ucapan selamat kepada Persib dan Madura United karena keduanya berhasil lolos ke babak final Championship Series.

“Kedua tim sudah menampilkan semangat kompetisi yang tinggi dan kualitas permainan yang memukau sepanjang musim. Kini mereka berhak memperebutkan gelar juara liga,” sebutnya.

Tidak hanya perebutan juara Championship Series Liga 1 musim 2023/2024, tim yang kalah di babak semifinal akan kembali tampil untuk memperebutkan peringkat ketiga.




Benarkah Sekarang Lionel Messi di Kontrak Persib Bandung Hingga 3 Tahun Kedepan ?

Kabar Lionel Messi tandatangan kontrak dengan persib bandung selama 3 tahun (Fcebook Jabar Saber Hoaks).

Benarkah Sekarang Lionel Messi di Kontrak Persib Bandung Hingga 3 Tahun Kedepan ?

BANDUNG, Prolite – Warga Jawa Barat di gegerkan adanya poster yang memberitakan Lionel Messi sudah tanda tangan kontrak dengan klub bola kebanggaan Jawa Barat yakni Persib Bandung.

Kabar tersebut cepat beredar di media sosial, Lantas benarkah isu yang tersebar di mesia sosial tersebut?

Dikutip dari Jabar Saber Hoaks yakni “Berdasarkan hasil penelusuran kabar Messi bergabung ke Persib Bandung sudah beredar sejak tahun 2021 dan tagar Messi pernah trending saat itu”.

Namun Persib Bandung merekrut bukanlah Lionel messi melainkan Mbida Messi, pemain asal Kamerun yang pernah memperkuat klub Persib Bandung.

Selain itu, dilansir dari (16/07/2023) Lionel Messi sudah menandatangani kontrak hingga tahun 2025 dengan Inter Miami setelah tim Major Leaugue Soccer (MLS) secara resmi mengumumkan mega bintang asal Argentina itu sebagai pemain baru mereka.

Jabar Saber Hoaks juga menjelaskan bahwa foto Messi yang mengenakan jersey Persib Bandung tersebut tidak lah benar.

Faktanya, foto tersebut merupakan hasil editan dan Lionel Messi sudah menandatangani kontrak hingga tahun 2025 dengan Inter Miami.

Dengan penjelasan yang diberikan maka sudah di pastikan untuk kabar yang tersebar melalui media sosial mengenai salah satu bintang Asal Argentina tidak benar adanya.

Serta mereka sudah memastikan bahwa Messi sudah menandatangani kontrak dengan klub sepak bola Inter Miami hingga tahun 2025 mendatang.




I Putu Gede Pamit dari Persib , Bobotoh Komentar Ditinggal Pas Lagi Sayang-sayangnya

I Putu Gede pamit dari Persib (Persib).

I Putu Gede Pamit dari Persib , Bobotoh Komentar Ditinggal Pas Lagi Sayang-sayangnya

BANDUNG, Prolite – Pemain bek Persib Bandung I Putu Gede mengakhiri penampilannya dan harus meninggalkan Persib.

Setelah melakukan pertandingan antara Persib melawan Arema FC yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada hari Rabu (8/11).

Skor imbang antara Persib mewan Arema FC, maka berakhir pula aksi pemain bek kebanggan warga Jawa Barat.

Pemilik nama lengkap I Putu Gede Juni Antara harus meninggalkan Persib untuk kembali pada klub lamanya yakni Bhayangkara FC.

Momen mengharukan saat pemain bek Persib pamit kepada Komisaris Persib H Umuh Muchtar atau yang biasa di sapa Wa Haji Umuh di ruang ganti Persib.

Setelah sun tangan, I Putu Gede dipeluk hangat oleh Wa Haji Umuh.

Bukan hanya pamit ke Haji Umuh I Putu Gede juga berpamitan ke tim dokter serta para pemain Persib satu persatu.

Peluk hangat di berikan oleh para pemain Persib untuk teman seperjuangannya yang harus meninggalkan Persib dan harus kembali ke klub lamanya.

Kesedihan bukan hanya di rasakan dari para pemain saja namun para bobotoh merasa kehilangan pemain bek terbaik Persib bandung tiu.

Bahkan bobotoh membanjiri kolom komentar Persib TV .

“Ditinggal pas lagi saying-sayangnya. See u Bli. Sukses selalu di mana pun berada,” kata Reesa di kolom komentar Persib TV.

“Hatur nuhun Kang Putu Gede, karena tugasmu kami pecinta Persib banyak terima kasih atas kontribusimu di jajaran klub Maung Bandung,” ujar Jejen Jae.

“Hatur Nuhun Bli Putu sebenernya sedih sih kehilangan pemain yang udah nyetel sama permainan Persib. Komo ieu mah idola,” kata Irfan Ramdani.

Rasa terima kasih Bobotoh Persib kepada I Putu Gede begitu besar karena I Putu Gede menjadi bagian dari kebangkitan Persib hingga tak terkalahkan dalam 12 laga terakhir.

“Hatur nuhun Putu Gede di Persib teh mulai loba perubahan bermain selama ada Putu Gede di Persib. Good bye Putu Gede. Bobotoh selalu rindu pada Putu Gede,” ujar Azreal Alzjera.

“Semoga tahun depan bisa kembali perkuat Persib, hatur nuhun Bli Putu,” ujar Huda Pahlevi.

“Perpisahan yang sungguh manis. Matur suksma Ble Putu Gede,” kata Astra Jingga.




Manajemen PERSIB Tindak Tegas Penjualan Tiket Ilegal di Pekan ke-14 Liga 1

Tiket Ilegal Pertandingan Persib Bandung (Tribun Jabar).

Manajemen PERSIB Tindak Tegas Penjualan Tiket Ilegal di Pekan ke-14 Liga 1

BANDUNG, Prolite – Tim sepek bola kebanggaan Jawa Barat PERSIB ditimpa isu tidak mengenakan, namun isu miring yang tersebar di masyarakat bukan mengenai salah satu pemain.

Isu miring tersebut mengenai penjualan tiket illegal pertandingan kandang yang diselenggarakan di Stadion GBLA Bandung.

Masalah penjualan tiket memang sudah menjadi permasalahan sejak awal musim berlangsung.

Khususnya mengenai mekanisme penjualan yang dinilai tidak praktis dan menyulitkan Bobotoh.

Seputar Bandung Raya
Seputar Bandung Raya

Kini masalah baru mucul di tengah-tengah isu pertama belum usai. Kali ini beredar kabar ada pihak-pihak tertentu yang di luar managemen Persib Bandung menjual tiket untuk laga kandang yang berlangsung di Stadion GBLA Bandung.

Konon sistem penjualan tiket pertandingan tersebut dilakukan lewat marketplace di sejumlah media sosial. Manajemen Persib menegaskan penjualan tiket itu ilegal.

Hal itu ditegaskan oleh Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat.

Menurutnya, sistem penjualan tiket lewat i marketplace tidak sah dan ilegal.

Dia menegaskan, bahwa perjualan tiket resmi pertandingan hanya dilakukan melalui sistem online di Persib App.

Bahkan Andang Ruhiat memberikan himbauan kepada seluruh Bobotoh yang ingin menyaksikan tim kesayangannya  bertanding diminta untuk membeli tiket melalui situs resmi yang ada.

Karna apabila membeli melalui illegal dan nanti tiket bobotoh tidak dapat di scan saat memasuki stadion maka pihak panitia tidak akan bertanggung jawab.

Menganai penjualan tiket secara ilegal. Andang memastikan akan melakukan penelusuran lebih lanjut.

Menurut Andang, manajemen akan memberikan tindakan tegas terhadap siapa saja yang sudah melakukan pelanggaran.

“Terima kasih atas informasinya. Kita pasti akan melakukan penelusuran dan segera menindak pelakunya,” pungkas Andang.




Persib Bandung vs Barito Putera : Pertandingan Berakhir Imbang dengan Skor Sama Kuat 1-1

Persib Bandung

Prolite – Persib Bandung kembali mengalami kegagalan dalam meraih poin penuh dalam pertandingan kandang Liga 1 2023-2024 pekan kedelapan.

Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, dan tim yang dilatih oleh Bojan Hodak hanya berhasil bermain imbang 1-1 melawan Barito Putera pada Minggu, 13 Agustus 2023.

Persib Bandung mengalami hasil imbang keempat dalam kompetisi ini. Sebelumnya, dalam tiga pertandingan kandang di musim ini, mereka juga hanya berhasil mencatatkan hasil seri.

Jalannya Pertandingan Persib Bandung vs Barito Putera

Pada pertandingan kali ini, tim yang dijuluki Pangeran Biru sempat berhasil unggul lebih dulu melalui gol jarak jauh yang dicetak oleh Levy Madinda pada menit ke-41.

Namun, Laskar Antasari, julukan Barito Putera, berhasil menyamakan kedudukan setelah Muril Mendes mencetak gol pada menit ke-61.

Hasil imbang ini membuat Barito Putera kembali menduduki puncak klasemen sementara dengan mengumpulkan 14 poin.

Sementara itu, Persib Bandung menduduki peringkat ke-16, atau berada di zona degradasi, dengan raihan delapan poin.

Cr. suaramerdeka

Babak Pertama

Babak pertama pertandingan antara Persib Bandung dan Barito Putera menunjukkan aksi-aksi menarik serta sejumlah peluang yang tercipta oleh kedua tim. Berikut adalah rangkuman peristiwa-peristiwa penting dalam babak pertama:

  • Pada menit kelima, Nick Kuipers hampir membawa Persib unggul dengan sundulannya setelah memanfaatkan tendangan bebas dari Levy Madinda, tetapi bola hanya mengenai mistar gawang.
  • Barito Putera memberikan ancaman balik pada menit ke-13 melalui tembakan keras Bagus Kahfi, tetapi bola mengenai mistar gawang dan tidak masuk.
  • Persib menciptakan peluang pada menit ke-19 melalui serangan balik. Umpan terobosan Beckham Putra berhasil diterima oleh David Da Silva, tetapi tembakannya masih melebar di atas gawang.
  • Ezra Walian mendapat peluang pada menit ke-35 setelah menerima umpan tarik dari Beckham Putra, namun tembakannya tidak cukup kuat dan mudah ditangkap oleh kiper Barito, Ega Rizky.
  • Persib akhirnya berhasil membuka skor pada menit ke-40 melalui gol Levy Madinda. Tembakan dari tengah lapangan oleh Madinda melampaui kiper Barito, Ega Rizky, yang terlalu maju. Skor menjadi 1-0 untuk Persib.

Babak Kedua

Babak kedua pertandingan antara Persib Bandung dan Barito Putera juga berlangsung sengit dengan banyak peluang dan aksi menarik. Berikut adalah rangkuman peristiwa penting dalam babak kedua:

  • Pertukaran serangan tetap berlangsung di babak kedua, menunjukkan intensitas dan usaha dari kedua tim untuk mencetak gol.
  • Peluang berbahaya pertama di babak kedua datang dari Persib Bandung melalui tendangan bebas Marc Klok. Namun, tendangannya masih terlalu tinggi dan tidak menghasilkan gol.
  • Pada menit berikutnya, Barito Putera berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat gol dari Murilo Mendes, yang membuat pertandingan semakin seru.
  • Kedua tim terus mencari gol kedua untuk mengamankan kemenangan. Pemain pengganti Persib, Edo Febriansyah, mencoba mengancam dengan tembakan keras dari luar kotak penalti, tetapi kiper Barito, Ega Rizky, berhasil mementahkan peluang tersebut.
  • Pertukaran serangan terus berlanjut hingga peluit wasit menandai berakhirnya pertandingan. Skor tetap imbang 1-1, mengakhiri pertandingan dengan hasil seri.

Statistik Pertandingan

Cr. Google

Berikut adalah statistik pertandingan antara Persib Bandung dan Barito Putera:

  • Skor Akhir: 1-1
  • Tembakan On Target: Persib Bandung 3 – 3 Barito Putera
  • Penguasaan Bola: Persib Bandung 43% – 57% Barito Putera
  • Pelanggaran: Persib Bandung 11 – 11 Barito Putera
  • Penyelamatan Kiper: Persib Bandung 2 – 2 Barito Putera

Pertandingan ini berakhir dengan skor imbang 1-1, dengan kedua tim memiliki peluang serangan yang seimbang dan berbagi penguasaan bola. Jumlah pelanggaran dan penyelamatan kiper juga sama antara kedua tim.




Persib Bandung Resmi Mempunyai Pelatih Baru “Bojan Hodak”

Pelatih baru Persib Bandung Bojan Hodak ( Ig @persib).

Persib Bandung Resmi Mempunyai Pelatih Baru “Bojan Hodak”

BANDUNG, Prolite – Akhirnya Persib mendapatkan pelatih baru setelah pengunduran Luis Milla beberapa waktu lalu karena alasan pribadi.

Pelatih baru untuk Persib Bandung yaitu Bojan Hodak, pelatih ini resmi bergabung untuk melatih Marc Klok dan kawan-kawan.

Instagram @bojanhodakluka
Instagram @bojanhodakluka

Kabar bahagia ini disampaikan melalui akun resminya Persib Bandung pada hari ini Rabu 26 Juli 2023.

Sebelumnya banyak nama yang diisukan bakal calon pelatih baru Maung Bandung. Namun ternyata PT PERSIB menunjuk Bojan Hodak untuk bergabung maju bersama club bola kesayaan Jawa Barat.

Pelatih kelahiran 4 Mei 1971 yang berasal dari Zagreb, Yugoslavia. Bojan Hodak sudah banyak menerima penghargaan dari berbagai kejuaraan.

Sebelumnya Bojan sempat bergabung dan menangani klub Malaysia, Kuala Lumpur FC. Penghargaan yang pernah di terima oleh Bojan salah satunya Runner-up Kejuaraan Remaja U-18 AFF pada tahun 2017 dan Champion Kejuaraan Remaja U-18 AFF pada tahun 2018.

“Kita sudah menjalin kesepakatan dengan pelatih ini dan hari ini mengumumkannya,” kata Teddy Tjahjono CEO PT PERSIB Bandung Bermartabat dalam keterangan resmi Persib, Rabu (26/7).

Banyak harapan yang di berikan oleh PT Persib kepada pelatih baru ini salah satunya memberikan dampak positif dan dapat meningkatkan level pemain serta prestasi Persib yang beberapa waktu ini mengalami penurunan.

“Kita berharap, bersama pelatih baru ini, PERSIB bisa bangkit untuk memburu target awal kita yaitu posisi 4 Besar,” kata Teddy.