Siskaeee Jalani Pemeriksaan Kejiwaan , Setelah 2 Kali Mangkir dari Panggilan

Siskaeee jalani pemeriksaan kejiwaan (Instagram vip siskaeeeeenya3).

Siskaeee Jalani Pemeriksaan Kejiwaan , Setelah 2 Kali Mangkir dari Panggilan

Prolite – Nama Siskaeee ramai diperbincangkan banyak orang usai dirinya terseret dalam kasus rumah produksi film porno.

Dirinya merupakan salah satu pemain dalama film yang berjudul Kramat Tunggak yang merupakan film paling popular dalam rumah produksi tersebut.

Beberapa waktu lalu Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya sudah memanggil sang pemain dalam film Kramat Tunggak.

Diketahui Siskaeee sudah dua kali absen dalam pemanggilan tersebut.

Usai dilakukan pemeriksaan kejiwaan yang dilakukan oleh Biddokkes Polda Metro Jaya menghasilkan dirinya tidak mengalami gangguan jiwa.

Bahkan pemeriksaan kejiwaan sang selebgram sudah keluar dan menyatakan bahwa pemeran Kramat Tunggal dinyatakan tidak mengalami gangguan jiwa.

Dijelaskan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indriadi, bahwa hasil pemeriksaan tersebut tidak menandakan adanya unsur gangguan jiwa pada Siskaeee.

“Rekan-rekan setelah beberapa kali dilakukan pemeriksaan kejiwaan antara lain pemeriksaan psikologi, kemudian yang kedua pemeriksaan kesehatan jiwa atau psikiatris,” demikian dikatakan oleh Kombes Ade kepada wartawan, Rabu 7 Februari 2024.

“Hasilnya adalah secara garis besar tidak ditemukan adanya gangguan kejiwaan,” imbuhnya

Dengan hasil tes kejiwaan yang menyatakan dirinya tidak mengalami gangguan jiwa maka pihak kepolisian mengambil garis lurus bahwasannya dirinya dinilai memiliki kemampuan untuk menilai dan mempertanggungjawabkan perbuatannya.

“Dan yang bersangkutan mampu mempertanggungjawabkan perbuatannya. Jadi pemeriksaan kejiwaan terhadap saudari FCN sudah selesai, hasilnya seperi itu,” jelasnya.

Pihak kepolisian melakukan tes kejiwaan karena sang selebgram sudah mangkir dalam dua kali pemanggilan dengan alasan kesehatan mentalnya.

Maka dari itu pihak kepolisian melakukan pemeriksaan untuk memastikan apakah mengalami gangguan jiwa atau tidak.

Dikatakan oleh Kombes Ade Ary Syam Indriadi, bahwa proses tersebut dilakukan oleh tim ahli dan sudah masuk tahap penyelesaian.

Dalam pemeriksaan Siskaeee menjalani dua pemeriksaan yakni pemeriksaan psikologi dan psikiatri.