Tok ! Nikita Mirzani Divonis Hukuman 4 Tahun Penjara dan denda Rp 1 Miliar

Nikita Mirzani divonis 4 tahun penjara (Tribunnews).

Tok ! Nikita Mirzani Divonis Hukuman 4 Tahun Penjara dan denda Rp 1 Miliar

Prolite – Artis kontroversial Nikita Mirzani di vonis hukuman 4 tahun penjara dan denda Rp 1 Miliar oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa (28/10).

Vonis yang diberikan PN Jakarta Selatan atas kasus pemerasan terhadap Reza Gladys yang beberapa waktu lalu sempat bikin heboh warganet.

Ini bukan kasus hukum pertama yang menjerat ibu tiga anak itu, sebelumnya Nikita juga sempat di tuntut dalam kasus dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Namun pada kasus TPPU yang tuduhkan kepada Nikita Mirzani tidaklah terbukti secra sah dan mayakinkan ibu tiga anak tersebut bersalah.

Namun laporan yang dilakukan Reza Gladys dinilai terbukti sah dan meyakinkan bersalah karena atas perbuatasn pencemaran dan pemerasan terhadap pelapor.

“Menjatuhkan pidana kepada terdakwa oleh karena itu 4 tahun dan pidana denda sejumlah Rp1 miliar subsider 3 bulan kurungan,” ucap Kairul Saleh.

Vonis ini jauh lebih ringan di bawah tuntutan jaksa yang menuntut Nikita Mirzanisecara kumulatif dengan kurungan 11 tahun penjara.

Perkara ini bermula saat Nikita Mirzani dan asistennya, Ismail Marzuki alias Mail Syahputra, didakwa melakukan pengancaman melalui sarana elektronik terhadap Reza Gladys.

Karena laporan dari Reza Gladys Nikita dan asistennya Mail ditahan di Pondok Bambu sejak 4 Maret 2025 lalu.

JPU menuntut Nikita hukuman 11 tahun penjara karena Nikita diyakini JPU telah mendistribusikan informasi dan/atau dokumen elektronik yang memiliki muatan pemerasan dengan ancaman untuk mencemarkan nama baik.

Hal itu seperti diatur dalam Pasal 45 ayat 10 huruf A juncto Pasal 27B ayat (2) Undang-undang tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) juncto Pasal 55 ayat 1 KUHP.




Beredar Alasan Andre Taulany Gugat Cerai Istri Hingga 4 Kali, Sikap Boros Jadi Salah Satu Alasannya

Alasan Andre Taulany gugat cerai istri beredar di media sosial (net).

Beredar Alasan Andre Taulany Gugat Cerai Istri Hingga 4 Kali, Sikap Boros Jadi Salah Satu Alasannya

Prolite – Kabar perpisahan yang di layangkan Andre Taulany kepada sang istri Erin Wartia Trigina memang sudah lama tersebar, namun yang masih jadi pertanyaan apa alasan dari perpisahan mereka berdua.

Beberapa waktu lalu terungkap berkas gugatan cerai talak yang kini viral di media sosial salah satunya yakni kebiasaan boros sang istri.

Dalam salinan berkas dengan nomor perkara 1673/Pdt.G/2025/ yang diajukan di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Tangerang, Andre menyebut Erin kerap memesan makanan mahal lewat aplikasi GoFood hingga menelan biaya puluhan juta rupiah setiap bulan.

“Bahwa selama enam bulan belakangan ini, di mana pemohon tidak tinggal bersama lagi dengan termohon dan anak-anak, termohon selalu memesan makanan-makanan yang mahal-mahal dari aplikasi gojek, di mana satu hari bisa mencapai Rp 2 juta. Apabila dijumlah selama satu bulan, bisa mencapai Rp 40–50 juta rupiah,” demikian bunyi berkas gugatan Andre Taulany yang dikutip, Jumat (17/10/2025).

Karena itulah sang komedian berpendapat sifat boros yang dilakukan Erin tidak pantas di pertahankan sebagai seorang istri.

Dalam berkas tersebut Andre juga mnjelaskan bahwa dirinya sudah memberikan uang belanja namun dirinya tetap harus menanggung biaya pesanan makanan tersebut.

Diketahui ini merupakan gugatan cerai yang ke empat Andre layangkan untuk sang istri, Andre Taulani pertama kali mengajukan gugatan cerai pada April 2024.

Gugatan tersebut ditolak majelis hakim pada September 2025 karena dalil danya pertengkaran terus menerus tidak terbukti, hakim meyebut masalah rumah tangga mereka lebih disebabkan oleh kurangnya komunikasi antar keduanya.

Tidak berhenti disitu Andre Taulany kembali menempuh banding ke Pengadilan Tinggi Agama Banten namun hasilnya masih sama putusan tingkat pertama dikuatkan.

Tak menyerah Andre kembali mendaftarkan gugatan cerai di PA Tigaraksa pada April 2025 lalu namun hasilnya pengadilan tidak berwenang karena domisili Erin berada di PA Jakarta Selatan.

Setelah tiga kali gagal, Andre Taulany akhirnya memindahkan perkara cerainya ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 12 September 2025.

Kuasa hukum sang komedian angkat bicara mengenai berkas gugatan yang tersebar di media sosial bukanlah berkas terbaru kliennya berikan.

“Itu putusan-putusan sebelumnya yang memang sudah menjadi produk Mahkamah Agung. Jadi bisa diakses publik. Tapi untuk perkara yang sekarang di Jakarta Selatan, belum bisa,” jelas Galih kepada wartawan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

“Kalau masalah bantahan daripada yang sudah beredar, ya tidak bisa membantah. Memang itu kan bisa diakses. Tapi bukan yang sekarang,” katanya.




El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss, Geger Harga Cincin Mencapai Rp 1 Miliar

Syifa Hadju dilamar El Rumi di Swiss (Instagram Syifa Hadju).

El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss, Geger Harga Cincin Mencapai Rp 1 Miliar

Prolite – Kabar bahagia datang dari aktris Syifa Hadju, baru-baru ini El Rumi sang kekasih baru saja melamar di tempat yang sudah di dambakan oleh Syifa.

El Rumi melamar sang kekasih pada 2 Oktober 2025 lalu di Lauterbrunnen, Swiss, tempat yang disebut Syifa sudah lama menjadi impiannya.

Momen bahagia tersebut mereka bagikan melalui media sosial pribadi mereka, terlihat serasi dengan balutan gaun putih dan El yang menggunakan jas hitam membuat moment tersebut menjad indah.

Momen romantic tersebut terkalahkan dengan netizen yang dibuat gagal fokus dengan cincin yang melingkar di jari manis Syifa Hadju.

Instagram
Instagram

Pasalnya harga cincin yang dikenakan Syifa hamper menembus Rp 1 miliar, akun @fashion__selebriti, diketahui El memilih cincin berlian solitaire mewah dari Sotheby’s.

Cincin yang terbuat dari platinum dan emas, dihiasi berlian oval cut seberat 3,01 karat. Nilainya mencapai US$ atau sekitar Rp 953 juta.

Dengan desain cincin yang tampak elegan dan klasik menjadi semakin selaras dengan gaya Syifa yang lembut dan sangat feminim.

Terlihat juga pada akun Instagram pribadi Syifa membagikan momen lamaran tersebut dengan pesan manis untuk sang kekasih.

“In a place I’ve always dreamed of, I said yes to the one who’s always felt like home. Bismillah,” tulis Syifa dalam unggahannya.

Bukan hanya itu Instagram mereka bedua dibanjiri ucapan selamat dari para Sahabat, kebahagiaan mereka ikut dirasakan juga oleh para teman dan sahabatnya.

Diketahui sepasang kesasih ini sudah menjalin hubungan selama satu tahun, para sahabat mereka berharap hubungan ini bisa terus berlanjut hingga melangkah ke tahap yang lebih serius.




Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Perlihatkan Wajah Sang Putra yang Berusia 3 Bulan

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Perlihatkan Wajah Sang Putra yang Berusia 3 Bulan

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Perlihatkan Wajah Sang Putra yang Berusia 3 Bulan

Prolite – Pasangan artis Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar akhirnya menunjukan wajah sang anak untuk pertama kalinya ke publik.

Wajah anak pertama pasangan selebritis ini akhirnya diperlihatkan setelah 3 bulan selalu di tutupi wajahnya ketika mengunggah foto di media sosial.

Aaliyah Massaid melahirkan putra pertamanya yang diberi nama Baby Arash pada 12 Juni 2025 di RSIA Bunda di Jakarta.

Ia diberi nama unik yakni Ahmad Arash Omara Thariq. Namun, sejak dilahirkan, wajah Baby Arash selalu disembunyikan dari publik.

Kini, setelah 3 bulan berlalu, Aaliyah Massaid akhirnya pamerkan wajah anak pertamanya dengan Thariq Halilintar ke publik. Penasaran seperti apa wajah ganteng baby Arash? Intip potretnya.

Instagram
Instagram

Baru-baru ini Thariq dan Aaliyah akhirnya mengunggah wajah sang anak melalui unggahan di akun Instagram @.

Masyaallah Tabarakallah, selamat 3 bulan anakku Arash,” tulisnya.

Pada uanggahan tersebut banjir komentar gemas hingga banyak juga yang menilai baby Arash mirip dengan Ameena dan Adjie Massaid.

Mirip banget sama Ameena,” tulis akun @put***.

Mirip kaya Almarhum kakeknya banget (Adjie Massaid)” tambah akun @nan***.

Ganteng banget masyaallah,” tambah akun @ara***.

Sekadar informasi, Aaliyah dan Thariq Halilintar menikah pada (26/07/2025). Mereka menikah setelah bertunangan sebulan sebelumnya.




Zaskia Sungkar Hamil Anak ke-2, Momen Haru Terlihat Dalam Unggahannya

Pasangan selebritis Zaskia Sungkar dan Irwansyah (instagram@zaskiasungkar15).

Zaskia Sungkar Hamil Anak ke-2, Momen Haru Terlihat Dalam Unggahannya

Prolite – Kabar bahagia datang dari pasangan selebritis Zaskia Sungkar dan Irwansyah yang sedang menanti kehadiran anggota keluarga baru.

Pasangan suami istri yang jauh dari berita miring rumah tangganya, baru-baru ini mereka membagikan momen bahagia melalui akun media sosial pribadinya.

Dalam unggahan tersebut Zaskia Sungkar membagikan foto tengah melakukan pemeriksaan USG, hingga mendengar detak jantung calon buah hatinya.

Dalam foto tersebut wajah dari istri Irwansyah ini tampak begitu cerah sembari sesekali tersenyum bahagia, bahkan ia juga nampak tak mampu menahan air mata haru yang mengalir.

Suasana menjadi semakin emosional ketika, dari layar pemeriksaan terdengar jelas detak jantung calon buah hati mereka.

“The new chapter, insya Allah. Masya Allah, tabarakallah,” tulis Zaskia Sungkar pada caption.

Pada unggahan lainnya, ia juga mengabarkan bahwa usia kehamilannya sudah memasuki trimester kedua.

Kita ketahui pasangan Zaskia dan Irwansyah menikah pada 15 Januari 2011 namun perjalanan rumah tangganya tidak manis 10 tahun pernikahannya mereka belum di karuniai anak.

Hingga akhirnya pada Maret 2021 mereka di karuniai anak laki-laki yang diberinama Ukkasya Muhammad Syahki.

Kebahagiaan mereka bertambah dengan kehadiran bayi perempuan bernama Humaira yang diadopsi pada 2025. Ini menjadi kehamilan kedua bagi Zaskia usai melahirkan Ukkasya Muhammad Syahki.

Usai membagikan momen bahagia tersebut sontak banyak rekan dan sahabat artis hingga fans yang memberikan ucapan selamat serta doa untuk ibu dan bayi yang selalu sehat selalu.




Gugatan Cerai ke-3 Andre Taulany Kembali Ditolak PA Tigaraksa, Berikut Alasannya!

Permohonan cerai Andre Taulany kembali di tolak (Instagram andreastaulany).

Gugatan Cerai ke-3 Andre Taulany Kembali Ditolak PA Tigaraksa, Berikut Alasannya!

Prolite – Sidang gugatan cerai Andre Taulany dan sang istri Rien Wartia (Erin) kembali di tolak Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa.

Pasangan komedian Andre Taulany diketahui sudah tiga kali mengajukan gugatan cerai kepada sang istri namun selalu ditolak Pengadilan Agama.

Pengadilan Agama menolak gugatan cerai yang yang akrab di sapa pak Haji Andre itu karena PA Tigaraksa tidak memiliki kewenangan hukum (yurisdiksi) untuk menangani perkara tersebut.

Humas PA Tigaraksa, , menyatakan bahwa keputusan tersebut diambil setelah majelis hakim mengabulkan eksepsi yang diajukan oleh pihak Erin.

“Kalau bahasanya ditolak, kali ini (Majelis) mengabulkan eksepsi daripada pihak termohon. Bahwasanya termohon berada di Jakarta Selatan. Jadi, PA Tigaraksa tidak berwenang (mengadili),” ujar Sholahudin dikutip dari .

Menurutnya seharusnya yang menyelesaikan perkara perceraian sang komedian berada di Pengadilan Agama Jakarta Selatan sesuai dengan domisili atau tempat tinggal Erin yang sebagai pihak termohon.

Dengan dikabulkannya eksepsi ini, putusan PA Tigaraksa bersifat final dan proses persidangan dihentikan.

Dengan demikian, status pernikahan Andre Taulany dan Erin secara hukum masih sah sebagai suami istri.

Diketahui permohonan talak cerai yang dilayangkan Andre pertama kali pada April 2024 di Pengadilan Agama Tigaraksa dan hasilnya ditolak.

Tidak puas dengan hasil dari pengajuan pertama ayah 3 anak ini memilih menempuh jalur banding pada 25 September 2025, namun hasilnya juga tidak memuaskan karena putusan PA Tigaraksa menolak bandung tersebut.

Dan kini kembali Andre mengajukan gugatan cerai yang ketiga pada 9 April 2025 lalu dan terjadi lagi penolakan di hasilkan pada gugatan cerai yang di berikan Andre.




Pratama Arhan Ajukan Cerai pada Azizah Salsha di 1 Agustus 2025

Pratama Arhan Ajukan Cerai pada Azizah Salsha di 1 Agustus 2025 (Instagram).

Pratama Arhan Ajukan Cerai pada Azizah Salsha di 1 Agustus 2025

Prolite – Pasangan pesepak bola Pratama Arhan dan Azizah Salsha dikabarkan sedang berada di ujung tanduk pernikahan.

Kabar mengejutkan datang dari pesepak bola Indonesia, Arhan dan Azizah yang menikah pada 20 Agustus 2023 lalu.

Pratama Arhan dikabarkan mengajukan permohonan cerai talak kepada sang istri Azizah Salsha pada 1 Agustus 2025.

Pengajuan permohonan cerai sang pemain bola ini ternyata kini sudah memasuki sidang kedua. Sidang pertama Arhan diketahui sudah digelar pada 11 Agustus 2025 lalu.

Sedangkan untuk sidang keduanya digelar pada hari Senin 25 Agustus 2025 kemarin.

Berdasarkan riwayat Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PA Tigaraksa, sidang pertama yang beragendakan mediasi sudah digelar pada 11 Agustus 2025.

Parboaboa
Parboaboa

Dalam agenda tersebut, tercatat yang hadir hanyalah pihak pertama alias pemohon atau kubu Pratama Arhan yang diwakili oleh kuasa hukumnya, Singgih Tomi Gumilang. Karena pihak Azizah tak hadir, agenda tersebut kemudian ditunda.

Pada hari inidikutip dari Insertlive menyebut Singgih Tomi Gumilang kembali terlihat di PA Tigaraksa, tanpa ada tanda-tanda dari kubu Azizah. Hal itu membuat agenda mediasi kembali ditunda untuk pemanggilan Azizah Salsha selaku termohon.

Sidang kedua ini hanya berlangsung 10 menit karena pihak dari Azizah tidak hadir kembali.

Hingga kini belum ada informasi lebih lanjut mengenai sidang cerai lanjutan yang di ajukan Arhan kepada sang istri.

Kabar perpisahan sepasang suami istri ini sontak membuat kejut semua orang, pasalnya sepasang suami istri ini diketahui romantic dan selalu bucin satu sama lainnya.

Gugatan cerai ini diajukan setelah pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha kerap ramai disorot di media sosial. Pada Agustus 2024, isu perpisahan mencuat setelah banyak netizen berspekulasi tentang rumah tangga pasangan tersebut.




Mpok Alpa Meninggal Usai Melawan Kanker selama 3 Tahun

Mpok Alpa Meninggal Usai Melawan Kanker selama 3 Tahun (Instagram).

Mpok Alpa Meninggal Usai Melawan Kanker selama 3 Tahun

Prolite – Kabar duka menyelimuti dunia hiburan presenter sekaligus komedian terkenal Mpok Alpa meninggal dunia pada hari Jumat (15/08).

Mpok Alpa atau yang memiliki nama asli Nina Carolina dikabarkan menghembuskan napas terakhirnya pada hari Jumat di RS Dharmais, Jakarta Barat.

“Innalillahi wainnailaihi rojium, telah berpulang ke rahamatullah, sahabat kita Nina, mpok Alpa. Beliau sakitnya dah lama yaitu kanker,” kata sahabat Raffi Ahmad.

Sang komedian meninggal pada pukul WIB karena sakit kanker yang sudah di deritanya selama 3 tahun terakhir ini.

Presenter sekaligus ibu dari sikembar ini merahasiakan penyakitnya selama 3 tahun kepada siapapun.

Hal ini dibenarkan oleh kedua sahabatnya Raffi Ahmad dan Irfan Hakim yang juga partner host di acara For Your Pagi.

Raffi mengatakan, sahabatnya ini memintanya untuk tidak memberitahukan siapapun, tentang penyakit kanker yang dideritanya

Instagram
Instagram

“Karena almarhumah sendiri selama hidupnya, dua tahun, tiga tahun ini, melawan kanker. Bukannya kita menutupi, tapi dari pihak keluarga dan Nina juga enggak mau kasih tahu siapa-siapa,” ucap Raffi Ahmad.

“Tapi kita selama dua tahun ini, alhamdulillah menyimpan rahasia ini,” tambahnya.

Irfan Hakim menegaskan selama dua tahun ini ia terus memberikan dukungan moral untuk Nina, agar bisa sembuh dari kanker.

“Kami selalu mendukung Alpa selama melakukan perawatan, pengobatan, sampe balik ke malaysia. Intinya begitu,” ujar Irfan Hakim

Jenazahnya dibawa ke rumah duka di kediamannya di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan, Jumat siang. Diantar langsung kedua rekan kerjanya, presenter kondang Raffi Ahmad dan Irfan Hakim.

Sebagai informasi ia dikenal melalui video curhatannya yang ingin diajak ke Alfamart dan menggunakan dialek Melayu Betawi yang viral di media sosial.

Tak hanya menghibur masyarakat lewat curhatannya itu, ibu dua anak dan bayi kembar ini ternyata juga sering menghibur orang dengan suara yang bagus.

Wanita kelahiran Jakarta 12 Maret 1987 ini diketahui merupakan penyanyi dangdut.

Mpok Alpa sudah melantunkan lagu dangdut panggung ke panggung sejak kelas 6 SD.

Nina Carolina biasa menyanyi di acara hajatan setiap Sabtu dan Minggu.

Selain pernah satu panggung dengan penyanyi dangdut Elvi Sukaesih, Mpok Alpa juga mengaku memiliki penggemar yang diberi nama Carolina Fans Club (CFC).

Melantunkan lagu dangdut dari panggung ke panggung merupakan profesi yang ia tekuni sebelum akhirnya ia dikenal menjadi comedian.

 




Sidang Mediasi Andre Taulany dan Erin Berlanjut, Hadirnya Putra Sulung jadi Momen Menyentuh

Andre Taulany kembali gugat cerai istri (Intagram).

Sidang Mediasi Andre Taulany dan Erin Berlanjut, Hadirnya Putra Sulung jadi Momen Menyentuh

Prolite – Proses cerai komedian Andre Taulany dan sang istri Rien Wartia Trigina atau yang akrab di sapa Erin Taulany belum juga usai.

Andre Taulany kembali menggugat sang istri pada 9 April 2025 lalu, sebelumnya sang comedian juga pernah mengajukan gugatan cerai pada 2024 lalu namun di tolak oleh pengadilan.

Kini Andre Taulany kembali mengajukan gugatan ke Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tanggerang, Banten.

Proses mediasi pun kembali dilakukan oleh kedua belah pihak, namun ada momen yang menyentuh hati di sela persidangan tersebut.

Momen tersebut adalah kehadiran putra sulung mereka, Ardio Taulany. Kehadirannya bukan sekadar menemani, melainkan karena dorongan tulus dari seorang anak yang ingin melihat ayah Andre Taulany dan ibunya kembali bersama.

net
net

“Saya di bawah hati doang ya. Karena aku ingin meng-confirm dan membantu my mom, my dad untuk berdamai,” ungkap Ardio saat ditemui di Pengadilan Agama Tigaraksa, seperti dikutip dari , Senin (11/8).

Bagi Ardio, gugatan yang diajukan sang ayah sebetulnya tidak perlu dilakukan. Menurutnya, masalah yang ada masih bisa diselesaikan tanpa harus berujung pada perceraian. Ia bahkan menilai sumber permasalahan ini tergolong sederhana.

“Karena gugatan Papa ini itu sebenarnya nggak necessary, because it’s just about alamat gitu kan, dan itu kan alamat kan udah di-settle salah satu undang-undang tentang rumah tangga, perceraian, or whatever,” jelasnya.

Ardio menegaskan bahwa yang ia inginkan hanyalah kebahagiaan kedua orang tuanya. Sebagai anak, ia merasa tidak ada satupun anak yang menginginkan perceraian orang tuanya. Ia pun menyampaikan harapan itu secara terbuka.

“Jadi aku ingin my dad dan my mom itu sebenarnya bahagia. Tapi prinsip anak itu biasanya nggak mau ada yang cerai ya, bapak, ibu nggak mau cerai,” katanya.

Karena itu, ia berharap sidang perceraian ini bisa dihentikan sementara. Menurutnya, selalu ada jalan lain untuk menjaga keutuhan keluarga selain perpisahan. Harapan ini pun ia sampaikan dengan penuh keyakinan.

“Jadi aku maunya Papa, Mama itu happy aja gitu, damai. Jadi tolong gugatan ini itu bisa diberhentikan dulu. Mungkin ada cara lain gitu, you know,” pintanya.

Ia menambahkan bahwa sebenarnya hubungan kedua orang tuanya baik-baik saja. Menurutnya, permasalahan ini hanya muncul karena kurangnya komunikasi.

“Sebenarnya mereka baik-baik aja sih, nggak ada yang, nggak ada masalah apa-apa. Mama semua baik, Papa baik, they take care of me. Mereka itu baik kepada anak-anaknya dan ini cuma urusan tidak berkomunikasi aja. Mungkin kalau mereka berkomunikasi bisa kali,” tuturnya.

Ardio pun kembali menutup pernyataannya dengan menegaskan keinginan seorang anak pada umumnya. “Penginnya gitu. Prinsip anak emang selalu semua gitu,” ujarnya.




El Rumi Menang di TKO usai Hujani 7-8 Pukulan Tanpa Henti, Berikut Penjelasan Wasit

El Rumi Menang di TKO usai Hujani 7-8 Pukulan Tanpa Henti (Instagram El Rumi)

El Rumi Menang di TKO usai Hujani 7-8 Pukulan Tanpa Henti, Berikut Penjelasan Wasit

Prolite – Kemenangan Technical Knock Out (TKO) antara El Rumi melawan Jefri Nikol berjalan sangat cepat hanya 38 detik saja.

Banyak warganet yang mempertanyakan kenapa pertandingan antara El Rumi dan Jefri Nichol berlangsung sangat sebentar dan sudah di umumkan pemenangnya.

Diketahui anak dari musisi kondang Ahmad Dhani dan Maia Estianty tersebut keluar sebagai pemenang dalam pertandingan Knock Out dengan sekitar 7-8 pukulan beruntun.

Berikut penjelasan di balik keputusan wasit dalam laga Superstar Knock Out tersebut.

Wasit langsung mengintervensi momen tersebut dan menyatakan laga tidak bisa dilanjutkan lagi. El Rumi dinyatakan sebagai pemenang dan Jefri Nichol terlihat dirangkul oleh wasit.

Beberapa detik kemudian, Jefri Nichol bisa kembali berjalan tanpa bantuan siapapun. Jefri Nichol juga terlihat kembali bugar.

Lalu mengapa pertandingan dihentikan dengan kemenangan TKO untuk El?

Dalam dunia tinju, dikutip dari DAZN, ada istilah KO dan TKO. TKO adalah momen ketika wasit mengambil keputusan untuk menyudahi pertandingan. Alasannya adalah demi keselamatan petinju atau ketika seorang petinju sudah tak mampu lagi bertahan menghadapi serangan lawan.

Jika kondisi demikian ditemukan, wasit tidak perlu menunggu seorang petinju benar-benar roboh dan jatuh ke kanvas untuk dikenai hitungan seperti dalam hal knock out. Wasit bisa menghentikan pertarungan dan itulah yang dilakukan wasit saat El vs Jefri Nichol.

El Rumi sudah menyarangkan 7-8 pukulan beruntun tanpa Jefri Nichol bisa membalas. Sebelumnya, Jefri Nichol juga sempat menyentuh bahu bagian kanan di tengah pertandingan sebelum kombinasi pukulan El Rumi datang.

Andai tak dihentikan oleh wasit, kombinasi pukulan El akan terus menghujani Jefri Nichol dan bisa berdampak fatal. Jefri Nichol bisa jatuh ke kanvas dan mendapatkan cedera yang lebih parah.

Karena itu, wasit telah mengambil keputusan tepat di laga itu dan berhasil menghindari risiko yang lebih buruk.