Rating Eps. 11 “King The Land” Anjlok : Alur Cerita Dinilai Kurang Menarik

Prolite – Pada Sabtu (22/07), drama “King the Land” yang dibintangi oleh YoonA SNSD dan Lee Jun Ho 2PM menyayangkan episode terbaru. Nampaknya, drama populer ini mulai kehilangan pesonanya karena rating penonton terlihat menurun.
Episode 11 dari drama “King The Land” mengalami penurunan rating drastis hanya mencapai 9%. Padahal, pada episode delapan sebelumnya, drama Korea ini mencatatkan rating tertinggi sebesar 13% yang disiarkan di JTBC dan Netflix.
Namun, ada sedikit peningkatan pada rating di episode 12, yang mencapai 11,5%. Meskipun begitu, pencapaian tersebut belum mampu membawa drama yang dibintangi Yoona dan Lee Junho ini mencetak rekor rating baru.
Penonton Kecewa Dengan Alur Cerita “King The Land”
Penurunan rating “King The Land” dari episode ke episode menunjukkan bahwa drama tersebut secara bertahap kehilangan daya tariknya di kalangan penonton.
Banyak penonton di Korea Selatan yang mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap alur cerita “King The Land”. Mereka menilai drama ini membosankan, lambat, dan terkesan memiliki gaya romantis kuno dalam penulisan ceritanya.
Penonton merasa bahwa momen romantis ini menjadi terlalu dominan dalam perkembangan cerita dan mereka gagal menyampaikan narasi dengan cara yang menarik.
Bahkan, drama ini mendapat julukan sebagai “Kiss (The) Land” karena dinilai hanya fokus pada adegan romantis dan tidak memiliki substansi yang lebih dalam di luar itu. Alur cerita yang datar dan kurangnya elemen menarik membuat drama ini kehilangan pesona di mata penonton.
Sebagai contoh, seorang netizen Korea mengatakan, “Aku merasa kecewa dengan “King The Land”. Aku berharap ada alur cerita yang istimewa ketika mereka mengumumkan Yoona dan Junho sebagai pemain utama, tapi sayangnya, alurnya terasa kuno seperti “Boys Over Flowers”. Alur ceritanya mudah ditebak. Itulah alasannya aku kehilangan minat pada drama ini,” seperti yang dilansir dari allkpop.
Netizen lain juga menambahkan, “Ini terasa sangat kekanak-kanakan dan ketinggalan zaman.”
“Lambat dan menyeret. Mereka terus memutar ulang lagu romantis sambil menekankan garis cinta romantis. Bahkan musiknya menganggu karena terlalu keras,”
“Itu terlalu tidak realistis dan hanya kisah klasik putri dan pangeran yang menawan”, dan masih banyak lagi komentar lainnya.
Masih Ada Peluang Untuk Menarik Minat Penonton
Meskipun mendapatkan kritik dari penonton di Korea Selatan, “King The Land” masih berhasil mencatatkan rating yang cukup tinggi, yaitu sebesar 10,98% untuk penayangan di negeri Ginseng dan 11,55% di Seoul.
Kenaikan rating yang terjadi pada episode 12 membuat drama ini menjadi serial paling banyak ditonton di jam penayangan waktu Korea Selatan, seperti dilansir oleh Soompi.
Dengan rating yang cukup baik, penayangan “King The Land” tetap menarik minat penonton dan mendapatkan perhatian di pasar hiburan.
Episode 13 dari “King The Land” dijadwalkan untuk tayang pada 29 Juli 2023 di JTBC dan Netflix. Hal ini tentu menimbulkan rasa antusiasme dan penasaran di kalangan penonton untuk melihat perkembangan cerita dan nasib cinta antara Sa Rang dan Goo Won.
Dengan adanya peningkatan rating dan tingginya minat penonton pada penayangan sebelumnya, diharapkan drama ini dapat terus menarik perhatian dan meningkatkan kualitas cerita serta eksekusi produksinya untuk memuaskan para penggemar dan mengejutkan penonton dengan perkembangan alur cerita yang menarik.