Perawatan ini menggunakan bahan kimia yang mempengaruhi keratin rambut. Keratin merupakan protein alami yang membentuk struktur rambut.

Bahan kimia yang digunakan pada brazilian blowout membuat susunan keratin berubah yang mengubah bentuk rambut menjadi lebih lurus.

Namun, perawatan ini memiliki efek samping yang merusak rambut, menimbulkan rasa terbakar, kerontokan, dan membuat rambut menjadi kering dan kusam.

  1. Japanese Straightening Perm

ilustrasi rambut lurus karena Japanese Straightening Perm – pinterest

Japanese straightening perm adalah perawatan rambut yang sama seperti brazilian blowout, namun dengan tujuan mengubah struktur rambut secara permanen. 

Karena itu, japanese straightening perm menggunakan bahan kimia yang lebih kuat dan tentunya efek samping yang lebih parah pula. 

Bahan kimia ini dapat menyebabkan kerusakan serius pada rambut, seperti rambut patah, rontok, dan kering parah.

Ananditha Nursyifa
Editor