MG4EV Klaim Sudah Dipesan 1000 Unit

BANDUNG, Prolite – Mobil listrik kini mulai dilirik masyarakat, kendati teknologi dan harganya masih terbilang mahal. Bahkan salah satu brand mobil listrik PT MG Motor Indonesia mengklaim setelah mengikuti ajang Indonesia Internasional Auto Show (IIMS) 2023 beberapa waktu lalu, produk nya MG4EV telah di pesan lebih dari unit.
Namun untuk menghindari ketiadaan unit, pada bulan Juli mendatang MG motor baru akan mengirim 100 unit kepada konsumen dan 15 unit diantaranya ditargetkan bakal hadir di Kota Bandung.
Baca Juga : Pebalap Astra Honda Optimis Tampil Dominan di Asia
Marketing and Public Relation Director MG Motor Indonesia Arief Syarifudin menyampaikan tingginya minat masyarakat karena tampilan MG4EV merupakan crossover yang sporty, modern, nyaman, desain eksterior memukau, dan bisa menjadi pengganti generator alias menyediakan tenaga listrik untuk aktivitas di luar ruangan semisal untuk charging HP, memasak air menggunakan teko listrik dan lainnya. Sehingga mobil yang dibuat di Inggris ini banyak dipesan dan di booking.
“Ini produk bagus, kami tidak ingin permintaan banyak unit tidak ada,” tegasnya ditemui pada safari ramadan di Bandung, Rabu (29/3/2023).
Baca Juga : Cari Aman Berkendara Sepeda Sepeda Motor di Bulan Ramadhan
Lanjut Arief, dari surat pemesanan kendaraan (SPK) 100 unit itu pemesan rata-rata di usia 21-41 tahun dan 37% nya atau 37 unit adalah pemesan wanita.
“Kami ingin mengedukasi masyarakat bahwa memiliki mobil listrik ini bukan karena tren atau ikut-ikutan saja namun karena memang kebutuhan,” jelasnya.
Dan untuk memperkuat infrastruktur terutama menjelang mudik lebaran pihaknya telah menyiapkan 16 outlet disebar di beberapa wilayah Indonesia.
Baca Juga : 662 Guru SMK Belajar Motor Listrik Bareng AHM
“Semua push perkuat jaringan bahkan untuk program ‘mudah mudik’ saja kita support 16 outlet yang sudah establish seperti di Jabodetabek, Bandung, Makasar, Menad, Pekanbaru, Riau dan lainnya,” tuturnya.
Sebagai informasi, mobil listrik MG4EV ini memiliki tenaga 51 kWh dengan Liquid Cooling System, memiliki tenaga maksimal 170 hp dan torsi maksimal 250 Nm, dengan jangkauan 425 kilometer berdasarkan tes NEDC, selain itu mampu mengisi 10 hingga 80% dalam waktu 35 menit dengan mode DC atau fast charging.(kai)