Disisi lain Anisa Salsabila diperankan Nabilah Ayu adalah wanita alim, cantik, dan baik hati. Dia memiliki kekasih Lukman diperankan oleh Andy Baim, namun pria itu enggan memberi kepastian kapan menikah, sehingga Anisa memutuskan hubungan mereka dan dengan bantuan sahabatnya Fatma diperankan oleh Noviya Zyeda, Anisa bertemu disebuah situs perjodohan dengan Ali.
Rupanya sang sutradara Jastis Arimba ingin mengocok perasaan penonton dahulu, di awal film penuh komedi dan aksi. Tetapi Nuansa romantis dan drama pun dihadirkan sebelum happy ending.
Dua tokoh utama Ali dan Anisa mengalami sedikit konflik, saat Ali dan Anisa akan tunangan, tetiba Hasan membatalkannya setelah melihat ibu Anisa Halimah yang diperankan Dewi Yull adalah isteri yang ia ceraikan beberapa tahun silam. Hasan mengira Ali dan Anisa adalah saudara kandung.
Setelah sempat mengacak-ngacak dan membuat penasaran penonton akhir cerita sesuai harapan penonton karena ternyata Ali dan Anisa bukan saudara kandung sehingga mereka bisa melanjutkan ke jenjang pernikahan.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan