Jambore Nasional Honda ADV Indonesia Keempat Digelar di Kuningan Jawa Barat

Prolite – Komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) sebagai wadah para pecinta Honda ADV di seluruh Nusantara kembali menggelar Jambore Nasional Honda ADV Indonesia ke-4, pada Sabtu, 8 November 2025 bertempat di Open Space Gallery (OSG), Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Acara ini dihadiri oleh sekitar 1000 bikers dari berbagai chapter Honda ADV Indonesia, yang datang dari beragam daerah di Indonesia. Pada kesempatan ini, HAI Chapter Kuningan (HAIKU) dipercaya sebagai tuan rumah dan panitia penyelenggara.

Sebagai komunitas yang menjunjung nilai kebersamaan, HAI tidak hanya aktif dalam kegiatan touring, tetapi juga terus mempererat silaturahmi, persaudaraan, serta mendorong kepedulian sosial di antara para anggotanya.

dok Honda

Melalui Jambore Nasional, seluruh anggota HAI mendapatkan ruang untuk saling bertemu, berbagi pengalaman, dan memperkuat solidaritas dalam satu semangat: “Guyub, Sadulur, Sajalur.”

Rizki Oktaviani
Editor